Jaga Kelembaban Kulit Dengan Bioderma

Selasa, 06 Oktober 2015 | 07:41 WIB
Jaga Kelembaban Kulit Dengan Bioderma
Produk Bioderma. (suara.com/Dinda Rachmawati)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Berbagai kebiasaan dan gaya hidup yang dijalani, kadang membuat kulit tak terhidrasi dengan baik.
Menurut Dr. Aryani Sudharmono, dari Senopati Skin Center, kini makin banyak perempuan yang mengeluh kulitnya mengalami dehidrasi. Dan ini bisa terjadi sewaktu-waktu dan bisa dialami oleh semua jenis kulit.

Kulit kering, disebabkan oleh beberapa hal, mulai dari kurang minum, terlalu sering berada di ruangan ber-AC, terpapar sinar matahari, hingga polusi.

"Keadaan ini hanya terjadi sewaktu-waktu, tidak permanen dan dapat diperbaiki, sama halnya seperti tubuh yang mengalami dehidrasi. Untuk mengatasinya, ubah gaya hidup dan menyemprotkan produk spray untuk menghidrasi kulit," ujarnya dalam peluncuran Bioderma Hydrabio di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, pekan lalu.

Sebagai solusi untuk masalah kulit ini, produsen kecantikan asal Prancis, Bioderma meluncurkan produk terbarunya, Hydrabio.

Rangkaian yang terdiri dari pembersih, toner, pelembab serum dan water spray Hydrabio Brume ini mengandung Aquagenium dan diklaim dapat menyehatkan kulit dengan mengembalikan kelembaban kulit sekaligus melindungi kulit dari radikal bebas.

"Spray Hydrabio Brume ini memiliki komposisi dekat dengan air yang kita miliki dalam sel-sel kulit yang sangat penting dan dapat digunakan sehari-hari karena bersifat menenangkan, menyegarkan dan melemabkan atau menghidrasi kulit," ungkap Yi Chieh Tan, Bioderma Regional APAC Trainer.

Cara untuk memakai spray ini adalah dengan disemprotkan dengan gerakan memutar. Pastikan mata Anda tertutup saat sedang memakainya dan disemprot dari jarak 15 cm. Lalu biarkan cairan tersebut meresap dengan sendirinya.

Sementara Qiqi Franky, seorang make-up artist profesional menambahkan, spray ini juga sangat cocok diaplikasikan pada wajah bermake up.

"Kulit pun akan lebih ternutrisi karena lebih segar dan memberikan efek menenangkan. Bisa juga disemprotkan pada kuas eyeliner. Dengan begitu, warna eyeliner bisa terlihat lebih tegas dan tidak luntur, seperti waterproof make up. Tidak perlu sponge atau tisu, kulit akan meregenerasi sendiri," ujar dia.

Hydrabio Brume hadir dalam dua kemasan, dengan harga mulai Rp99 ribu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI