Suara.com - Kabar gembira bagi Anda para pencinta es krim. Sebuah bahan baru yang dikembangkan ilmuwan di Skotlandia disebut membuat es krim tak lagi cepat meleleh. Ini artinya Anda bisa berlama-lama menikmati es krim sata cuaca panas tanpa khawatir kehilangan kesegarannya.
Bahan tersebut, yang disebut sebagai protein alami bisa membuat es krim membeku lebih lama dalam cuaca panas. Tim di Universitas Edinburgh dan Dundee telah menemukan protein, yang dikenal sebagai bsia, bekerja dengan mengikat udara, lemak dan air dalam es krim sehingga es krim bisa beku lebih lama. Diperkirakan produk 'pelambat-leleh' ini sudah bisa dipasarkan dalam tiga sampai lima tahun.
Pengembangan yang dilakukan bahkan memungkinkan produk yang akan dibuat dengan kandungan lemak jenuh yang lebih rendah sekaligus rendah kalori. Asyik bukan? Malah bahan tersebut juga disebut bisa mencegah pembentukan kristal es pasir, guna memastikan tekstur es krim yang dihasilkan menjadi sangat lembut.
"Ini tak sepenuhnya non-lebur karena Anda ingin es krim Anda dingin. Ini akan mencair pada akhirnya tapi mudah-mudahan dalam waktu yang lebih lama," ujar Prof Cait MacPhee, dari University of Edinburgh yang memimpin proyek itu.
Menurut MacPhee, timnya mengembangkan metode memproduksi protein secara alami dengan menggunakan bakteri yang aman.
"Ini adalah protein alami yang sudah ada dalam rantai makanan. Ini sudah digunakan untuk fermentasi beberapa makanan sehingga produk alami dan bukan 'Frankenstein' makanan," ujarnya kepada BBC Radio 5.
Dengan menggunakan protein ini, tambahnya, kita mengganti beberapa molekul lemak yang saat ini digunakan untuk menstabilkan campuran minyak dan air sehingga dapat mengurangi kadar lemak tanpa harus 'merusak' rasa.
MacPhae menambahkan, pengembangan bahna ini juga memiliki prospek mengurangi kadar gula dan dapat digunakan dalam makanan lain seperti chocolate mousse dan mayones. (bbc.com)
Bahan Ini Membuat Es Krim Tak Lagi Mudah Meleleh Saat Udara Panas
Esti Utami Suara.Com
Selasa, 01 September 2015 | 08:51 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Manfaat Es Krim Yogurt Setelah Berolahraga, Tinggi Serat Tanpa Kolesterol!
09 Desember 2024 | 18:10 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Lifestyle | 23:48 WIB
Lifestyle | 20:38 WIB
Lifestyle | 20:33 WIB
Lifestyle | 20:27 WIB
Lifestyle | 20:15 WIB
Lifestyle | 20:04 WIB
Lifestyle | 18:54 WIB