Inilah Wajah Baru Vindex Tengker

Ririn Indriani Suara.Com
Selasa, 28 Juli 2015 | 15:55 WIB
Inilah Wajah Baru Vindex Tengker
Vindex Tengker bersama rekan seprofesinya Chef Otto. (Foto: Dok. Pribadi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Menikmati Tantangan Baru
Vindex merasa di posisinya sekarang kemampuannya dalam melakukan inovasi dan terobosan untuk meningkatkan kualitas inflight service semakin diuji demi kenyamanan dan kepuasan para pengguna Garuda Indonesia.

“Selama ini ‘kan kita menilai makanan yang tersaji dalam pesawat biasa-biasa saja. Tapi dengan perkembangan zaman dan teknologi, kita bisa menyajikan menu dengan kualitas rasa dan tampilan sesuai kelasnya seperti makan di restoran, tapi harus tetap  praktis mengingat tempat yang terbatas. Nah, di sinilah tantangannya,” urainya.   

Tak hanya memikirkan kualitas rasa dan tampilan menu, lanjut Vindex, inovasi menu pun harus selalu dilakukan demi kepuasan para penumpang. Bagaimana pun, kata dia, makanan juga merupakan salah satu daya tarik yang membuat penumpang bisa merasa nyaman dan terkesan selama penerbangan.

Untuk mewujudkan itu semua, saat ini Vindex dan timnya  sedang melakukan standarisasi resep-resep yang dimiliki Garuda Indonesia. Tak hanya itu, ke depannya ia juga akan membuat konsep atau formulasi resep yang khas.

“Jadi, nanti kita juga punya resep khas Garuda. Misalnya, rendang dan soto lamongan ala Garuda yang mimiliki cita rasa yang khas. Inovasi akan dilakukan ke arah itu meski tetap membutuhkan waktu,” imbuh lulusan Akademi Pariwisata DKI Jakarta tahun 1989 ini.

Tentunya resep-resep yang diformulasinya itu harus tepat komposisinya sehingga tetap terasa nikmat saat disantap di pesawat. Hal ini, menurut Vindex, memang menjadi tantangan tersendiri mengingat perubahan tekanan udara, oksigen dan suhu akan mempengaruhi cita rasa masakan.

“Misalnya, bumbunya diperbanyak jadi lebih kuat, karena takaran bumbu di darat bila dimakan saat terbang, cita rasanya akan berkurang,” sambungnya.
 
Begitu banyak inovasi yang akan dilakukannya ke depan membuktikan bahwa makanan di pesawat memang benar-benar disiapkan dengan konsep yang matang. “Jadi, nggak sekedar ada dan disajikan, tapi memang serius kita siapkan bahkan kita punya tim menu development tiga orang yang dulunya berprofesi sebagai chef,” tuturnya bersemangat.

Membicarakan tugas dan tanggungjawabnya barunya sebagai Vice President Inflight Service di Garuda Indonesia membuat perbincangan terasa semakin seru, karena ada begitu banyak hal yang diceritakan oleh Vindex. Ia begitu bersemangat mengemukakan segudang konsep, ide dan rencana-rencananya yang akan diwujudkannya secara bertahap.

Merampungkan buku dan obsesi lainnya ...

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI