Suara.com - Bulu mata yang lentik dan tebal menjadi dambaan bagi sebagian perempuan. Tak heran jika banyak perempuan yang mau melakukan segala cara untuk mempercantik matanya, termasuk mengenakan bulu mata palsu atau menyambung bulu mata aslinya agar tampil memesona.
Tapi tahukah Anda bahwa melentikkan bulu mata dengan cara ekstensi bisa menimbulkan risiko kesehatan serius pada mata? Bahkan tak sedikit dari mereka yang melakukan ekstensi mengalami kerontokan pada bulu matanya.
Hal ini diungkapkan dokter Robert Dorin dari True and Dorin Medical Group di New York City, bahwasanya lem yang digunakan untuk menyambung bulu mata asli kerap mengandung bahan-bahan berbahaya yang bisa menyebabkan iritasi. Bahkan tak sedikit lem yang mengandung formalin.
"Bahan yang terkandung pada lem maupun bulu sintetis yang disambung bisa menjadi tempat berkembangnya jamur atau virus," ujar Dorin. Namun Dorin menekankan bahwa risiko terbesar dari ekstensi ini justru dapat memicu kebotakan bulu mata karena tidak tumbuh lagi.
"Penyambungan bulu mata akan memberikam beban pada bulu mata asli sehingga membuat bulu mata rontok dan sulit tumbuh kembali," pungkasnya.
(Dailymail.com)
Bahaya Ini Mengintai Mereka yang Melakukan Ekstensi Bulu Mata
Sabtu, 18 Juli 2015 | 07:31 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
3 Lem Bulu Mata Palsu yang Tahan Lama Seharian, Harga Mulai Rp18 Ribu
16 September 2024 | 09:05 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Lifestyle | 07:15 WIB
Lifestyle | 22:00 WIB
Lifestyle | 21:07 WIB
Lifestyle | 20:46 WIB
Lifestyle | 19:52 WIB