Sederet Dalih Laki-laki untuk Selingkuh

Rabu, 15 Juli 2015 | 13:03 WIB
Sederet Dalih Laki-laki untuk Selingkuh
Ilustrasi selingkuh. (shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Apa yang membuat lelaki melakukan perselingkuhan? Dr. Kamal Khurana, seorang Konselor Hubungan, telah menggali melalui penelitian terakhirnya tentang perselingkuhan lelaki.

Dia telah menemui banyak pasangan dan memberi masukan kepada laki-laki. Dan dari banyak kasus yang ditemuinya, sebagian besar jawabannya ternyata berasal dari sudut pandang sang isteri. Berikut, beberapa temuannya.

Gangguan dalam pernikahan sebagai alasan utama. Pertengkaran kecil dan biasa yang terjadi di dalam rumah dengan istri, yang belum terselesaikan, ternyata membuat banyak laki-laki  merasa tidak bahagia dan terganggu. Dalam kasus semacam ini, ada dua pilihan yang biasanya diambil oleh para suami, yakni melawan atau melarikan diri. Nah, mereka yang melarikan diri biasanya cenderung untuk berselingkuh, dia berusaha mencari selingan untuk menghiburnya dari masalah dalam pernikahan, dan merasa nyaman dengan orang yang menjadi 'pelariannya'.

Kebosanan adalah penyebab lain perselingkuhan. Beberapa lelaki mungkin menjalani rutinitas kehidupan pernikahan yang membosankan. Lelaki dengan perasaan seperti ini merasa lebih mudah untuk menggeser kehidupan pernikahannya dan mengutamakan hubungan lain. Mereka juga merasa percikan dari luar menjadi pilihan yang mendebarkan, bukannya mencari cara untuk membuat pernikahan mereka terasa bergejolak lagi.

Kesukaan laki-laki untuk bereksperimen secara seksual menjadi penyebab lainnya. Seks selalu dan akan selalu menjadi bagian integral dari pernikahan. Sementara beberapa orang puas menghabiskan sisa hidup mereka berhubungan seks dengan istri mereka selama bertahun-tahun. Sedangkan yang lain lebih memilih untuk melakukan eksperimen secara seksual. Ini lebih sebagai kebutuhan, bukan sebagai pilihan. Mereka ingin tidur dengan banyak perempuan, berkali-kali, dan karena itu tidak berpikir dua kali melakukan hubungan seks di luar nikah. Ini mungkin membuat mereka merasa kuat secara seksual dan lebih mahir daripada yang lain.

Tidak puas secara emosional. Ketika istri mereka terlalu sibuk dengan kehidupan mereka sendiri, bekerja atau membesarkan anak-anak atau bahkan menjaga mertua dan orang tua, secara emosional, lelaki menjadi datar dan dingin. Mereka ingin istri mereka menghargai mereka dan mereka ingin perempuan mengerti seberapa keras mereka mencoba untuk melakukan sesuatu yang besar bagi pernikahannya.

Lelaki berselingkuh kadang karena isterinya juga berselingkuh. Ketika ini terjadi,  mereka seakan sedang melakukan balas dendam terhadap perlakuan istri mereka yang berselingkuh, dengan menjalin hubungan dengan perempuan lain. Bahkan ketika istri mereka merasa bersalah dan datang untuk mau saling menerima dan memperbaiki hubungan pernikahan kembali, beberapa lelaki memiliki trik. Hal ini banyak dilakukan oleh mereka yang tidak ingin memaafkan pasangan mereka.

Mereka sedang berpikir untuk bercerai. Beberapa lelaki yang sengaja tak setia dan menggunakannya untuk dapat bercerai dari istrinya. Undang-undang juga menganggap perzinahan dan perselingkuhan sebagai alasan yang adil bagi istri untuk meminta cerai. (timesofindia.com)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI