Nagita Slavina Bisnis Baju Bercorak Tradisional

Jum'at, 10 Juli 2015 | 15:50 WIB
Nagita Slavina Bisnis Baju Bercorak Tradisional
Nagita Slavina. (suara.com/Madinah)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Nagita Slavina siap terjun ke bisnis clothing. Artis yang tengah hamil besar ini  tak sendirian menjalankan bisnisnya, ia bekerjasama dengan empat temannya. Merek clothing line-nya sendiri sudah ada, yakni Tenun Sri.

"Nama itu dipilih karena menurut aku dan teman-teman nama Sri itu Indonesia sekali. Bajunya ada dress, atasan, pokoknya ready to wear," kata Gigi ditemui di kawasan Jakarta Pusat, Kamis (9/7/2015).

Gigi dan teman-temannya juga memberdayakan pengrajin dari daerah untuk berkontribusi. Mereka punya misi yang idealis, ingin melestarikan kekayaan daerah Indonesia melalui bisnis pakaian.

"Kami ambil kain dari daerah Jawa, Makassar dan lain-lain," sambung istri Raffi Ahmad tersebut.

Meski belum tahu tanggal pasti merilis bisnisnya itu, Gigi berharap bisa segera menjualnya lewat dunia maya. Dia berkeyakinan meski menggunakan kain khas daerah, anak-anak muda akan bangga memakainya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI