Suara.com - Artis cantik Rianti Cartwright mengaku bahwa jam tangan adalah aksesoris yang cukup penting untuk menunjang penampilannya. Selain itu, dengan memakai jam tangan, ia juga merasa lebih tepat waktu untuk menghadiri berbagai pekerjaan.
Rianti bercerita ketika memakai jam tangan biasanya menyesuaikan model jam tangan dengan acara yang akan dihadiri.
"Kalau buat aku tergantung acaranya, kalau yang santai atau kerja lebih pakai jam tangan yang sporty, kalau acaranya yang formal pakai jam yang elegan," ujar dia dalam Peluncuran Jam Tangan Titan Terbaru “Raga” dan “Edge” di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat pada Selasa (30/6/2015).
Selain mengoleksi jam tangan sebagai aksesoris, perempuan yang juga pernah menjadi VJ ini memiliki sejumlah koleksi gelang dan cincin. Hingga kini, Rainti mengaku koleksi aksesorisnya itu sudah mencapai 30 lebih, yang terdiri dari gelang biasa dan gelang emas.
"Biasanya gelang emas dikasih dari oma atau mama, terus beberapa ada juga yang dikasih sama teman. Aku nggak sampe beli yang di luar negeri gitu sih, paling di sini-sini aja," ungkap perempuan berdarah Indonesia-Inggris ini.
Untuk merawatnya, biasanya perempuan kelahiran Bandung ini melakukan perawatan berkala dengan membersihkan koleksinya satu bulan sekali dan selanjutnya ia simpan di dalam lemari khusus perhiasannya.
Rianti Cartwright Paling Suka Mengoleksi Ini
Rabu, 01 Juli 2015 | 10:59 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Kunjungan ke Dapil, Verrell Bramasta Pakai Jam Tangan Mewah Seharga Mobil
15 Desember 2024 | 16:22 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Lifestyle | 23:48 WIB
Lifestyle | 20:38 WIB
Lifestyle | 20:33 WIB
Lifestyle | 20:27 WIB
Lifestyle | 20:15 WIB
Lifestyle | 20:04 WIB
Lifestyle | 18:54 WIB