Suara.com - Meski hanya memiliki luas lebih dari 2 km, ada begitu banyak hal yang membuat Anda merasa gembira ketika berkunjung ke Monako.
Negara terkecil kedua di dunia ini mempunyai banyak hal yang bisa Anda eksplor, mulai dari keindahan pantai di Larvotto hingga bangunan indah kotanya, yang dikenal dengan nama Le Rocher atau The Rock.
Cara terbaik untuk berkeliling di negara yang berbatasan dengan Prancis ini adalah dengan menumpang bus. Anda bisa mendapatkan tiket per hari dengan harga 5,50 poundsterling atau sekitar Rp 115 ribu. Namun, Anda juga bisa berjalan kaki dan menikmati bukit terjal di bawah terik matahari. Usahakan, kenakan sepatu paling nyaman.
Nah, berikut beberapa hal menarik yang bisa Anda lakukan di Monako yang dilansir dari Metro.co.uk.
1. Kunjungi Monte-Carlo Casino
Untuk melihat seluruh bangunan dan mengambil foto dari chandelier dan karya seni yang menakjubkan, kunjungi tempat ini pada pagi hari mulai pukul 10.00. Karena jika malam hari, hanya ada beberapa kamar yNg dibuka, serta dilarangnya penggunaan ponsel dan kamera.
Tiket masuknya adalah 10 poundsterling atau sekitar Rp209 ribu dan yang perlu diingat, Anda tidak diperbolehkan masuk ke dalam tanpa membawa foto identitas seperti paspor. Jika Anda suka bermain dengan blackjack, rolet dan mesin, serta poker di kamar pribadi, ada biaya tambahan untuk mendapatkannya, yakni 20 poundsterling atau sekitar Rp420 ribu.
2. Mengingat Putri Grace
Grace Kelly mempunyai kisah pernikahan seperti dalam dongeng, yang mungkin bisa mengalahkan setiap film Hollywood, ketika dia menikah dengan Rainier III pada tahun 1956. Di Saint Nicholas Cathedral yang menakjubkan, tempat di mana mereka menikah, Anda dapat memberikan penghormatan untuk mengenang ikon layar perak dan pangerannya tersebut. Tidak ada biaya untuk masuk ke dalam sini.
3. Disambut keluarga kerajaan
Anda dapat mengunjungi istana di mana Putri Grace tinggal dan keluarga kerajaan yang masih menghuni dengan biaya 8 pound sterling atau sekitar Rp168 ribu. Namun di tempat ini Anda dilarang untuk berfoto atau merekam, tetapi biaya tersebut sudah termasuk panduan berupa rekaman dalam bahasa Anda, yang juga menampilkan sambutan dari raja yang berkuasa saat ini, Pangeran Albert.
Anda juga bisa melihat perubahan penjaga berseragam putih pada pukul 11.55 setiap harinya. Ada tiket gabungan yang juga bisa Anda beli untuk masuk ke Museum Oseanografi dengan biaya 19 pound sterling atau sekitar hampir Rp400 ribu, juga istana, katedral dan museum yang dapat ditemukan di Monako Town.
4. Kunjungi banyak taman gratis
Jika Anda berada di Fontvieille Anda tidak bisa melewatkan berjalan-jalan di taman kecil yang indah, beraroma Putri Grace Rose Garden. Di Monte-Carlo juga terdapat taman-taman Jepang yang menjadi pengalih perhatian yang menyenangkan dari keramaian dan hiruk pikuk.
5. Nikmati pemandangan di The Exotic Garden
Hampir semua tanaman di sini adalah kaktus dan sementara ini, 'gua taman' ini buka pada pukul 10.00, 14.00, 04.00 dan 06. 00. Taman ini qajib Anda kunjumgi, karena pemandangannya yang begitu menarik. Biaya masuk ke taman ini adalah 7.20 pound sterling atau sekitar Rp151 ribu.
6. Temukan rahasia laut dalam di Museum Oseanografi
Tempat ini memiliki arsitektur yang menakjubkan, apalagi jika dikunjungi saat hari hujan. Ruang bawah tanah dengan akuarium adalah rumah bagi kuda laut hingga ikan piranha, sementara di lantai lain Anda bisa melihat kapal dan kerangka ikan paus. Harga masuk museum ini adalah 14 pound sterling atau sekitar hampir Rp300 ribu.
Ini yang Bisa Anda Lakukan di Negara Terkecil Kedua di Dunia
Selasa, 30 Juni 2015 | 12:14 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Museum Manusia Purba Sangiran, Destinasi Wisata Edukatif yang Diakui UNESCO
18 Desember 2024 | 18:45 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Lifestyle | 06:15 WIB
Lifestyle | 21:37 WIB
Lifestyle | 21:02 WIB
Lifestyle | 20:57 WIB
Lifestyle | 20:42 WIB
Lifestyle | 20:04 WIB