Anjing punya sistem pencernaan yang berbeda dengan manusia. Untuk itu, pemilik anjing harus memperhatikan makanan yang masuk.
"Karena pada dasarnya, anjing kalau disodori makanan dia akan makan," kata dog trainer, Effendi Ignatius di Jakarta, Minggu (24/5/2015).
Dia menyebut bahwa anjing jangan pernah diberi makanan yang mengandung coklat.
"Awalnya dia tidak akan masalah. Tapi kalau sering kasih coklat akan berbahaya," katanya.
Anjing pun akan seperti keracunan dan membuat dia lemas dan tidak mau makan. Anjing kemudian bisa mati.
"Makanan yang lain boleh. Bahkan es krim juga boleh asal jangan ada coklatnya," katanya.