Ini Triknya Membentuk Alis yang Indah

Kamis, 21 Mei 2015 | 12:29 WIB
Ini Triknya Membentuk Alis yang Indah
Ilustrasi membentuk alis. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Alis kini menjadi bagian penting bagi setiap perempuan untuk menunjang penampilan. Memiliki alis yang baik dan tidak berlebih berperan banyak terhadap bentuk wajah.

Tidak sedikit perempuan yang menghabiskan waktu cukup banyak demi mendapatkan bentuk alis yang sempurna. Bila Anda termasuk bagian dari perempuan yang masih bingung membentuk alis, berikut adalah tipsnya.

Langkah pertama adalah dengan menandai ujung alis. Idealnya, ujung alis yang baik harus berbanding lurus dengan cuping hidung Anda. Jadi, jangan kurang dan lebih.

Selanjutnya, untuk titik luar, garis dengan pensil alis dari sudut hidung ke sudut mata bagian luar harus sama. Alis Anda harus berada pada baris yang sesuai.

Bila Anda memiliki kesulitan dalam menggambar, bisa memilih stensil alis yang tersedia di pasaran. Ini sangat membantu Anda dalam pemilihan pensil dan warna alis yang sesuai dengan wajah.

Jangan lupa untuk memakai sisir alis untuk merapikan bentuk alis Anda. Biasakan menyisir sebelum menggambar alis agar terlihat bentuk alis asli Anda. Mudah 'kan caranya? (Times of India)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI