Suara.com - Tahukah Anda, bahwa kemarin, Rabu (6//5/2015), orang Jepang merayakan Hari Kondom? Aneh memang, tetapi begitulah adanya.
Ternyata, bukan itu satu-satunya peringatan hari aneh yang dirayakan sebagian orang Jepang pada bulan Mei. Sepanjang bulan ini, ada beberapa peringatan hari unik berkaitan dengan cinta, maupun hubungan asmara.
Percayakah Anda, di Jepang, hampir setiap hari selalu ada saja perayaan tentang apapun. Pasalnya, di Jepang ada yang namanya Asosiasi Hari Jadi. Dengan membayar sebesar 100.000 Yen atau sekitar Rp10 juta, siapapun bisa mendaftarkan hari spesial mereka agar diakui oleh asosiasi tersebut.
Tentu saja, tidak terlalu banyak orang yang rela membuang-buang uang Rp10 juta untuk sekedar mendaftarkan hari spesial mereka. Namun, ini dimanfaatkan perusahaan dan organisasi untuk kepentingan promosi maupun pemasaran.
Selain hari jadi yang diakui asosiasi ini, banyak pula hari jadi tak resmi yang sengaja dibuat untuk beragam alasan. Berikut ini adalah beberapa diantaranya.
6 Mei - Hari Kondom (Gomu no Hi)