Suara.com - Sumatera, pulau paling barat Indonesia ini memang menyimpan sejuta keindahan dan kekayaan alam maupun budaya yang luar biasa. Ini pula yang menginsprasi desainer busana muslim Itang Yunasz, melalui label Kamilaa dan Preview.
Lelaki lulusan Academic of Fashion Roma, Italia, ini baru saja meluncurkan koleksi terbarunya, bertema 'Puspa Ragam Andalas', pada hari ini, Kamis (30/4/2015) di Pusat Grosir Blok B Tanah Abang, Jakarta Pusat.
Dalam koleksi yang dibuat khusus untuk menyambut Ramadhan dan Idul Fitri ini, Itang menghadirkan kekayaan ragam songket dari ujung Aceh hingga Palembang, yang ia terjemahkan ke dalam gaya busana era tahun 80an, namun dengan gaya terkini untuk tren mendatang.
"Koleksi ini dalam rangka menyambut Ramadhan dan Idul Fitri. Di dalam koleksi ini saya merekam keindahan Aceh hingga berhenti di Palembang. Saya meng-create semua yang ada di bumi Andalas. Bunga manggis Aceh hingga songket Sumatera Barat serta Palembang," kata dia dalam konferensi pers 'Puspa Ragam Andalas'.
Kemewahan ragam motif songket Sumatera pun hadir teknologi digital printing dan print rotari di atas material halus seperti silk, sifon ceruti, satin, satin polyester, hingga katun polyester.
"Kekayaan bumi Andalas saya pilih karena Sumatera itu terkenal memiliki karakter mewah dan gemerlap serta sangat kaya akan warna. Sementara kalau Jawa, lebih ke earth tone. Fesyen dunia saat ini lebih mengangkat sesuatu yang gemerlap, maka saya angkat ini," tambahnya.
Kamilaa, busana khusus perempuan hadir dengan karakter desain yang beragam. Mulai dari terusan ringan berkesan muda, busana dengan struktur yang kuat, terusan berdraperi, rok lurus dan rok lebar hingga gaun yang kaya akan ornamen.
Dalam pagelaran busana ini, juga terlihat beberapa busana potongan sederhana seperti kaftan yang lurus distyling menjadi blouson yang bervolume dan kain yang dililitkan di atas rok bermotif juga dililitkan ke atas kepala menutupi turban.
Sementara padanan kemeja koko berlengan pendek maupun panjang denan celana sarung berwarna polos, celana lurus, hingga jodhpur dari kain songket berwarna terang pun melengkapi koleksi untuk lelaki dalam lavel preview.
Warna-warna biru, turquoise, hiau, kuning kenari, merah marun, shocking pink hingga oranye pun menghidupkan gaya busana era tahun 80an.
Koleksi ini mulai bisa didapatkan digerai Itang Yunasz Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat.
Sambut Lebaran, Itang Yunasz Hadirkan Koleksi Terbarunya
Kamis, 30 April 2015 | 20:13 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Brand Fashion Asal Thailand Hadirkan Koleksi Iconically YOU yang Memukau
21 November 2024 | 17:41 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Lifestyle | 15:19 WIB
Lifestyle | 15:12 WIB
Lifestyle | 15:10 WIB
Lifestyle | 14:54 WIB
Lifestyle | 14:53 WIB
Lifestyle | 14:45 WIB
Lifestyle | 14:39 WIB