Suara.com - Cotton bud dikenal sebagai alat yang berguna untuk membersihkan telinga. Ya, itulah hal umum yang sudah diketahui banyak orang. Namun nyatanya, cotton bud juga dapat digunakan sebagai alat pelengkap riasan wajah Anda. Si kecil ini sebenarnya cukup multifungsi. Anda bisa memanfaatkannya untuk banyak hal. Berikut adalah manfaat cotton bud untuk kecantikan.
Yang pertama adalah untuk membersihkan bagian mata. Ini karena mata memang area yang cukup sulit dibersihkan saat melakukan kesalahan riasan wajah. Seperti saat menerapkan eyeliner atau maskara. Anda bisa memanfaatkan cotton bud dan beberapa minyak kelapa atau pelembap. Gosokkan pada area yang dibutuhkan untuk hasil sempurna.
Anda juga hisa memanfaatkan cotton bud untuk menghapus make-up. Saat menghapus riasan wajah, ada beberapa bagian yang cukup sulit dijangkau seperti bagian bulu mata. Oleskan minyak kelapa atau penghapus make-up di ujung cotton bud, kemudian bersihkan bagian yang dibutuhkan
Terakhir, Anda bisa menggunakan cotton bud untuk merapikan alis. Ini bisa dilakukan jika Anda ingin tampil dengan alis ala Cara Delevigne? Caranya cukup mudah, cukup celupkan cotton bud ke dalam vaseline, lalu sapukan alis untuk membentuknya. (dailymail.co.uk)
Manfaat "Cotton Bud" untuk Kecantikan
Minggu, 05 April 2015 | 18:25 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Brand Lokal True to Skin Optimalkan Shopee Live dengan 52% Kontribusi Penjualan dari Live Streaming
25 November 2024 | 15:00 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Lifestyle | 13:43 WIB
Lifestyle | 13:36 WIB
Lifestyle | 13:29 WIB
Lifestyle | 13:17 WIB
Lifestyle | 12:58 WIB
Lifestyle | 12:55 WIB