Di Sini, Pelancong Bisa Menawar Tarif Hotelnya

Kamis, 26 Maret 2015 | 20:15 WIB
Di Sini, Pelancong Bisa Menawar Tarif Hotelnya
Ilustrasi. (shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kini, bepergian atau traveling dapat semakin mudah. Pasalnya, telah banyak situs atau aplikasi online yang menawarkan berbagai layanan untuk kebutuhan traveling, mulai dari pemesanan tiket pesawat hingga hotel. Salah satu yang dapat Anda coba adalah Travelio.com.

Mengusung tagline "Your Trip, Your Price", situs ini menawarkan sesuatu yang berbeda di mana pelanggan bisa menawar harga sewa kamar yang dipesannya.

"Ini diadaptasi dari budaya masyarakat Indonesia yang suka tawar menawar, sehingga memungkinkan pelanggan menawar harga kamar hotel yang ingin dipesannya," papar Managing Director Travelio.com Hendry Rusli saat peluncuran Travelio.com di Jakarta, Selasa (24/3/2015).

Travelio.com, ujar Hendry, adalah booking online hotel. Saat ini Travelio fokus di Indonesia dan Singapura. Di Jakarta, Bali dan Bandung juga banyak hotel yang sudah kerjasama dengan Travelio.

Proses pemesanan penginapan di Travelio.com sangat mudah. Pengguna cukup memilih lokasi dan tanggal serta durasi menginap, memilih penginapan yang tersedia, lalu memasukkan harga yang diinginkan untuk penginapan yang dipilihnya.

"Pelanggan bisa nentuin harga sendiri sesuai budget yang dimiliki serta hotel yang diinginkan. Istilahnya bisa nawarlah. Kami akan ngasih harga yang terbaik dan tentunya bebas biaya tambahan apapun," ujarnya.

Lebih lanjut Hendry menjelaskan, dengan menggunakan Travelio.com, seseorang tidak hanya bisa melakukan penawaran harga hanya pada satu hotel, tapi bisa juga memilih beberapa hotel. Jika penawaran berhasil, maka pengguna dapat membayar dan akan mendapatkan voucher hotel yang dikirim via e-mail.

Henry mengatakan sejak diluncurkan pada Januari lalu, tercatat ada 5000 hotel yang dapat dipesan di Travelio. Hotel-hotel tersebut bervariasi dari bintang satu hingga bintang lima yang tersebar di berbagai kota di Indonesia dan negara lain di Asia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI