Inilah "Sheet Mask" yang Sedang Ngetren

Selasa, 17 Maret 2015 | 07:54 WIB
Inilah "Sheet Mask" yang Sedang Ngetren
Ilustrasi masker (shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Belakangan artis Hollywood memiliki hobi baru, yakni mengunggah foto diri dengan menggunakan masker di media sosial. Tapi masker yang digunakan bukanlah masker tanah liat biasa, tapi masker khusus yang sering disebut dengan 'sheet mask'.

Masker ini terbuat dari kapas tipis atau biocellulose (buah atau sayuran fiber) yang direndam dalam gel dan dipotong sesuai bentuk wajah. Anda hanya perlu membiarkan masker ini selama 10 menit di wajah Anda dan voila! Kulit pun akan langsung terasa segar.

Ya masker ini mungkin terlihat menakutkan seperti Facekini yang tren pada tahun lalu. Tapi tampaknya masker ini sangat digemari dan menjadi tren karena dipercaya efektif meremajakan kulit. Selebriti Hollywood seperti Lindsay Lohan, Kate Hudson, Heidi Klum, Kelly Brook dan Chris Pratt pun telah mengunggah foto 'sheet selfie' mereka sedang menggunakan masker tersebut di situs pribadi mereka.

Mengapa ini menjadi tren? Ini karena serum perawatan kulit dan lotion, biasanya cenderung lebih cepat menguap sebelum mereka benar-benar dapat menyerap pada lapisan kulit, namun masker ini dapat mengunci nutrisi ketika ditempatkan pada wajah dan kedap udara.

Buntutnya, Anda bisa mendapatkan deretan manfaat dari masker ini, karena mengandung vitamin E dan C yang bermanfaat mengurangi pigmen dan asam salisilat yang bermanfaat melawan bakteri. Masker ini juga mengandung gingko, ganggang yang dapat melembabkan dan ekstrak buah.

Masker yang sangat populer di Korea ini bertujuan untuk meringankan kekeringan kulit yang disebabkan oleh cuaca dan polusi, mengurangi warna gelap dan mengencangkan kulit.

Anda bisa menerapkannya langsung selama 15 menit atau dinginkan di lemari es sebelum digunakan, untuk meredakan kulit kemerahan dan bengkak. Setelah selesai, gunakan ujung jari Anda untuk memijat serum ke dalam kulit.

Ahli perawatan kulit mengungkapkan, permintaan untuk 'sheet mask' meningkat menyusul cuaca panas dan polusi udara di negara itu. Permintaan bukan hanya dari perempuan, tetapi juga lelaki. (timesofindia.com)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI