Suara.com - Manfaat meluangkan waktu untuk mengobrol dengan keluarga, ternyata sangat dirasakan oleh pasangan Mona Ratuliu dan Indra Brasco. Pasangan yang sudah membina rumah tangga selama 12 tahun ini mengaku, selalu meluangkan waktu pada malam hari untuk berkomunikasi dengan ketiga buah hatinya.
"Jadi di keluarga kita punya kebiasaan ngumpul sama anak-anak setiap jam 8 malam sebelum tidur. Syaratnya juga kita ngga ada yang boleh pegang gadget. Jadi kita ngobrol santai aja satu sama lain saling terbuka," kata Mona, di sela acara peluncuran kompetisi "Sariwangi 15 Menit Cerita Baru" di Jakarta, Selasa, (10/3/2015).
Menurut Mona kebiasaan yang telah dijalankannya sejak lama ini terbukti efektif memperkuat ikatan antara dirinya dan anak-anak. Meski relatif singkat, Mona mencontohkan bahwa hasil dari obrolan yang berkualitas di keluarganya memunculkan banyak cerita baru yang tak Ia sadari sebelumnya.
"Jadi Davina anak saya yang pertama lagi seneng ngedance, tapi ada satu gerakan yang dia nggak bisa. Terus Indra coba mencontohkan dan Divina terkejut bukan main, ternyata gerakan Indra bagus banget. Indra pun cerita kalau dia pernah jadi dancer dan pernah menjuarai lomba dancer Se-Jawa dan Bali," imbuhnya.
Cerita-cerita inilah yang membuat Mona dan Indra makin dekat dengan anak-anaknya.
Rahasia Pasangan Mona Ratuliu-Indra Agar Tetap Mesra
Selasa, 10 Maret 2015 | 18:23 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Alasan Cowok Jarang Posting Foto Pacar di Medsos
24 September 2024 | 18:02 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI