Suara.com - Sebagian besar perempuan rupanya amat menikmati liburan meski harus menjalani seorang diri.
Fakta ini terungkap berdasarkan survei yang dihimpun TripAdvisor sepanjang Februari 2015 menjelang Hari Perempuan Internasional yang jatuh setiap 9 Maret.
Survei tersebut dilakukan pada 9181 responden perempuan di dunia dan 431 responden perempuan di Asia Tenggara.
Temuan menunjukkan bahwa 60 persen responden begitu menikmati bepergian seorang diri, karena dapat memberikan kebebasan melakukan apapun yang mereka inginkan.
Tak hanya itu, ketika ditanyai seputar manfaat melakukan solo travelling, 62 persen perempuan merasa bahwa lebih mandiri, 38 persen sisanya merasa telah mendapatkan hal baru tentang budaya negara yang dikunjunginya.
Meski gemar bepergian sendirian, para responden tak pernah mengabaikan faktor keselamatan. Mayoritas perempuan sebanyak 71 persen menghindari pergi larut malam, 55 persen berusaha untuk menghindari jalanan yang sepi dan 42 persen memilih untuk menghindari bersikap layaknya turis.
Untuk mendukung hasil survei, TripAdvisor memberikan tips keamanan untuk wisatawan yang bepergian sendirian. Di antaranya, berusaha untuk mengenakan pakaian sopan, berhati-hati ketika berbicara dengan orang baru, dan jangan membocorkan informasi bersifat pribadi kepada siapa pun.
Lantas, ke mana destinasi traveling favorit mayoritas solo traveler perempuan di dunia? Posisi teratas ditempati Bangkok lalu Singapura di posisi kedua untuk destinasi Asia. Sedangkan London dan Paris menjadi destinasi dunia yang diincar para solo traveler ini.