Suara.com - Bertepatan dengan Hari Peduli Sampah Nasional yang jatuh pada 21 Februari, Nutrifood melalui produk Hilo Teen mengajak masyarakat khususnya generasi muda untuk lebih peduli terhadap lingkungan dengan memanfaatkan 'sampah' menjadi barang yang lebih berdaya guna dalam pameran bertajuk Hilo Teen ARTivity.
Di tahun kedua pelaksanaannya, Hilo Teen ARTivity kali ini mengambil tema "Boost Your Creativity" yang melibatkan ratusan siswa-siswi SMP dan SMA se-Jabodetabek untuk berkreasi menunjukkan aksi nyata 'green living' dengan memanfaatkan barang bekas menjadi sebuah karya yang bernilai.
Menurut Brand Manager Hilo, Ignatius Teddy, gelaran ini menunjukkan komitmen nyata Hilo untuk menginspirasi generasi muda melakukan gaya hidup 'hijau' dengan cara yang menyenangkan.
"Kami berharap generasi muda tak hanya mendapatkan manfaat kesehatan dari mengonsumsi susu Hilo tapi dengan kreativitas yang mereka miliki bisa mengubah sesuatu yang tadinya tidak bernilai menjadi lebih berdaya guna," ujarnya di Piazza Hall Gandaria City, Sabtu (22/2/2015).
Rangkaian kegiatan Hilo Teen ARTivity ini telah dimulai sejak Oktober 2014 dengan menggelar roadshow ke 200 sekolah dengan menggelar perlombaan pembuatan karya seni menggunakan kardus bekas susu Hilo Teen sehingga memiliki nilai guna.
Berdasarkan pantauan suara.com, kardus susu bekas ini dituangkan dalam berbagai jenis kreativitas. SMP Taufiqurrahman Depok misalnya, tim dari sekolah ini berhasil menyabet juara 1 kategori SMP melalui karya miniatur Stadion Gelora Bung Karno yang dibuat dari puluhan kardus bekas susu Hilo. Ada juga lho tim yang membuat Iron Man dan miniatur Candi Borobudur. Kreatif sekali ya remaja-remaja Indonesia ini!
Pengunjung pameran pun tampak antusias melihat satu per satu hasil karya siswa-siswa SMP dan SMA ini. Tak jarang mereka mengabadikannya dalam sebuah bidikan foto. Selain menyelenggarakan pameran, dalam Hilo Teen ARTivity ini, pengunjung juga bisa ikut berkreasi dengan barang bekas dan mengubahnya menjadi barang yang lebih bernilai.
Di salah satu workshop yang dimotori oleh komunitas Si Dalang ID misalnya, pengunjung bisa membuat tote bag dari pakaian bekas, lho. Hasilnya pun tak kalah 'catchy' dengan tote bag yang dijual di outlet-outlet fesyen. Salah satu pengunjung, Anna, sangat senang bisa membuat sendiri tas selempangnya di workshop ini. Ia pun mengaku akan mempraktikkannya sendiri dan membagikan ilmunya ke teman-teman lainnya.
"Tertarik banget sih awalnya cara bikin tas tapi dari kaos lengan panjang. Ternyata mudah banget. Udah nggak sabar mau bikin sendiri dari baju-baju yang nggak dipakai lagi," kata Anna bersemangat.
Puncak gelaran yang berlangsung hingga malam ini juga turut dimeriahkan dengan penampilan Stand Up Comedy, band HiVi, musisi Kunto Aji, Dekat, kompetisi cosplay dan cheerleaders se-Jabodetabek.