Suara.com - Indonesia adalah negara kaya akan kebudayaan dan adat istiadat. Tak hanya budaya asli, tapi juga para pendatang dari negara lain. Salah satunya adalah dari India. Sejak lama, telah banyak warga negara India yang menetap di Indonesia. Dan untuk mempererat hubungan antar kedua negara, maka dibuatlah kontes kecantikan "Miss India Indonesia" yang tahun ini merupakan untuk ketiga kalinya.
Kontes Miss India Indonesia 2015 ini hanya boleh diikuti oleh perempuan asli atau keturunan India yang menetap di Indonesia. Proses audisi ajang kecantikan yang sudah digelar sejak tahun 2013 di Indonesia ini, sudah dilakukan sejak November 2014.
Para peserta harus melewati serangkaian tahapan, termasuk unjuk bakat masing-masing. Setelah melalui berbagai tahap, akhirnya terpilihlah 20 orang kontestan "Miss India Indonesia 2015".
"Kami mencari perempuan India yang memiliki potensi dan karakter dalam dirinya," ujar Shanti Tolani, Country Manager Miss India Indonesia saat ditemui di JW Marriot, Jakarta, Selasa (27/1/2015).
Pemenang Miss India Indonesia 2015 ini, menurut Shanti, nantinya akan menjalankan beberapa tugas. Salah satunya adalah mendatangi desa-desa di Indonesia untuk melakukan kegiatan amal, sosial dan pendidikan sesuai dengan tema yang diusung yakni The Importance of Girls Education.
Tak hanya itu, pemenang Miss India Indonesia 2015 juga akan dikirim ke Miss India Worldwide untuk disandingkan dengan Miss India dari negara lain, beberapa di antaranya seperti Singapura, New York, Dubai, Suriname, California, Kuala Lumpur dan masih banyak lagi.
"Dalam Miss India Worlwide, nantinya mereka harus memperkenalkan dan menonjolkan budaya Indonesia pada negara lain. Mereka perlu tahu banyak hal soal Indonesia untuk diberitahukan pada dunia," tambah Shanti.
Tak hanya itu, meski keturunan India, finalis Miss India Indonesia juga harus memiliki kepribadian yang mencerminkan perempuan Indonesia.
Grand final Miss India Indonesia 2015 akan digelar pada Jumat, (30/1/2015) di Hotel JW Marriot, Jakarta.
Miss India Indonesia Kembali Digelar
Selasa, 27 Januari 2015 | 19:07 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
3 Ratu Dunia Beauty Pageant Hadiri Grand Final Miss Teen Beauty Indonesia dan Indonesian Stars Search 2024
23 November 2024 | 23:07 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Lifestyle | 20:09 WIB
Lifestyle | 20:08 WIB
Lifestyle | 20:03 WIB
Lifestyle | 19:59 WIB