Memiliki Fantasi Seks, Salahkah?

Esti Utami Suara.Com
Senin, 19 Januari 2015 | 15:17 WIB
Memiliki Fantasi Seks, Salahkah?
Ilustrasi (shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Membayangkan orang lain saat bercinta dengan pasangan? Atau butuh bayangan orang tertentu untuk membangunkan gairah di atas tempat tidur? Hhmm, mungkin Anda merasa bersalah telah 'mengkhianati' pasangan Anda.

Tapi menurut seksolog dari Inggris, Coolen Nolan fantasi seks adalah hal yang lumrah. Dan dalam kehidupan nyata hal ini jamak terjadi.

"Tidak ada yang salah dengan fantasi. Tapi jika pasangan tidak termasuk dalam skenario ini, saya tidak berpikir dia mungkin bisa melakukan sesuatu yang memuaskan Anda, sehingga setiap kali bercinta Anda harus berpikir tentang orang lain," tulisnya.

Meski demikian, Coolen menyarankan mereka yang membutuhkan fantasi untuk menumbuhkan gairahnya, berusaha untuk menambahkan 'bumbu' dalam kehidupan seksnya agar lebih hangat dan bergairah. Langkah ini juga akan membuat seks lebih terasa sebagai ungkapan cinta.

Cara yang bisa dilakukan adalah dengan membagi fantasi Anda, dan meminta dia mengungkapkan fantasinya. Dan kemudian saling berusaha memenuhi fantasi masing-masing. (mirror.co.uk)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI