Perhatikan 6 Hal Ini Saat Belanja Kosmetik Secara Online

Jum'at, 16 Januari 2015 | 15:51 WIB
Perhatikan 6 Hal Ini Saat Belanja Kosmetik Secara Online
Ilustrasi (shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Kehidupan yang semakin sibuk membuat belanja online makin diminati. Berbagai barang kebutuhan, mulai bahan makanan, barang-barang elektronik, pakaian, aksesoris, home furnishing, furniture, kecantikan hingga produk perawatan pribadi, kini bisa dibeli secara online.

Makin banyak orang, terutama kaum Hawa, beralih ke belanja online untuk mengakses pilihan terbaik dengan harga yang terjangkau.  Nah, jika Anda ingin mencoba belanja kebutuhan kosmetik secara online perhatikan beberapa hal berikut, agar tak kecewa di belakang.

1. Yang pertama adalah pilih situs kecantikan terpercaya. Ini akan menghindarkan Anda dari  produk palsu atau kadaluarsa, terutama untuk produk foundation dan lipstik yang dapat merusak kulit.
2. Belilah kosmetik dengan merek yang sudah dikenal, meski harganya akan lebih mahal. Tapi pilihan ini akan menjamin Anda mendapatkan produk yang aman dan berkualitas.
3. Jangan pernah lupa memeriksa komposisi kimia kosmetik yang akan Anda beli, seperti lipstik, pelembab, blush on, dll, yang tentunya memiliki perbedaan dari satu merek ke merek lain. Ketika memesan produk secara online, yang terbaik adalah untuk memilih merek yang telah teruji secara  klinis, dan pastikan sesuai dengan jenis kulit Anda. Lakukan ini bahkan jika ada merek lain yang tersedia dengan harga yang kompetitif.
4. Pemilihan warna adalah salah satu alasan paling umum mengapa banyak perempuan lebih hati-hati saat membeli kosmetik secara online. Karena tester dengan warna yang tepat dari krim, lipstik atau eyeliner yang sesuai dengan kulit Anda tak mungkin Anda dapatkan ketika berbelanja secara online.
5. Pastikan produk tersebut disegel ketika Anda menerimanya. Hal ini sangat penting untuk memastikan bahwa kosmetik yang Anda pesan masih baru. Jika tidak, Anda berhal menolak kiriman barang ini.
6. Periksa tanggal kadaluwarsa produk, sebelum menerima pengiriman pesanan Anda. Pastikan bahwa produk tersebut tidak mendekati tanggal kedaluwarsa atau belum berakhir. (timesofindia)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI