Suara.com - Sudah lama, mandi air hangat dipercaya sebagai salah satu cara relaksasi yang efektif mengurangi otot tegang. Tetapi tahukah Anda, mandi dengan air yang sangat panas dengan menggunakan sabun yang terlalu kuat, dapat melunturkan kelembaban alami kulit?
Jadi mulai kini pilihlah sabun mandi yang tepat, yang sesuai jenis kulit. Jika kulit Anda sangat kering, gunakan pembersih bebas soda. Bahkan jika memungkinkan pilih sabun yang megandung tambahan pelembab. Sehingga selain membersihkan kulit, sabun ini juga merawat dan memperkaya kelembaban kulit Anda.
Hindari juga mandi dengan menggunakan air yang terlalu panas selama lebih dari 10 menit. Pastikan Anda hanya menggunakan air hangat.
Untuk menghindari kerusakan kulit, pilihlah sabun dengan kualitas tinggi yang dapat melembabkan kulit. Sesekali gunakan scrub untuk mengangkat kulit mati.
Sabun dengan tambahan bahan pelembab seperti pembersih dan kulit kondisioner juga berguna, karena mereka mengganti lapisan minyak pada kulit yang larut akibat 'detergen' di sabun yang Anda gunakan. Mereka mengandung minyak dan berbagai humektan yang membantu mempertahankan kelembaban kulit.
Seusai mandi tepuk kulit dengan handuk hingga kering dan segera gunakan hand body untuk menjaga kelembaban kulit. (timesofindia.com)
Cara Mandi Ini Bikin Kulit Cantik dan Sehat
Jum'at, 09 Januari 2015 | 14:08 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Mandi Wajib Sudah Benar? Cek Panduan Lengkap Bacaan Niat sampai Tata Cara
15 November 2024 | 16:43 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Lifestyle | 17:24 WIB
Lifestyle | 17:19 WIB
Lifestyle | 17:13 WIB
Lifestyle | 17:00 WIB
Lifestyle | 16:51 WIB
Lifestyle | 16:50 WIB
Lifestyle | 16:46 WIB