Es dan Salju Disulap Jadi Patung Menakjubkan di Festival Ini

Ririn Indriani Suara.Com
Senin, 05 Januari 2015 | 19:06 WIB
Es dan Salju Disulap Jadi Patung Menakjubkan di Festival Ini
Pengunjung berjalan melewati patung es berbentuk kereta di Harbin International Ice dan Snow Festival ke-31 pada Minggu (4/1/2015). (Reuters/Kim Kyung-Hoon)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Di awal 2015, Cina kembali menggelar festival es dan salju spektakuler yang mengundang decak kagum banyak pengunjung.

Festival bertajuk Festival Harbin International Ice and Snow ke-31 yang digelar sejak 4 Januari 2015 di Cina ini merupakan salah satu festival terbesar di dunia es dan salju.



Acara yang menampilkan berbagai bentuk patung besar yang terbuat dari es ini, tentu saja memiliki daya tarik yang kuat sehingga banyak turis berbondong-bondong mengunjungi tempat yang mengagumkan ini.  

Masyarakat begitu menikmati berbagai pemandangan indah yang semuanya terbuat dari es yang diukir membentuk berbagai benda seperti kereta, gedung-gedung megah, kubah dan masih banyak lagi.

Beberapa pengunjung bahkan dapat menjajal beberapa atraksi interaktif yang memberi pengalaman penuh kesan. (ABC.net.au)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI