Suara.com - Teh hijau dan manfaatnya telah dikenal di seluruh dunia. Minuman satu ini sangat sehat dan menyimpan sederet khasiat untuk kesehatan dan kecantikan tubuh.
Berikut sejumlah alasan, mengapa Anda perlu lebih sering mengonsumsi teh hijau.
1.Anti penuaan
Bahan kimia katekin yang dikandung teh hijau, secara signifikan meningkatkan aktivitas SOD, dan memberikan dorongan besar kemampuan tubuh untuk melawan pengaruh radikal bebas yang memicu penuaan, terutama pada kulit. Penumpukan radikal bebas dalam tubuh dapat merusak dan mempercepat penuaan sel-sel tubuh.
2. Perawatan mulut
Teh hijau merupakan sumber alami fluoride, ini adalah kombinasi dengan efek anti-bakteri yang dapat menjadi cara alami bagus untuk membantu memperkuat gigi Anda, mencegah gigi berlubang dan membantu mengurangi bau mulut.
3. Manfaat kulit
Teh hijau dan ekstraknya biasanya digunakan untuk mencegah dan mengobati sejumlah penyakit kulit, termasuk kanker kulit. Aplikasi topikal dari ekstrak teh hijau juga membantu melindungi kulit dari paparan sinar ultra ungu (UV). Tetapi sederet manfaat teh hijau ini, hanya akan dirasakan setelah Anda meminumnya dalam waktu yang panjang. Konsumsi teh hijau secara teratur juga dapat mendetoksifikasi tubuh dan membuat kulit bersinar.
4. Penurunan berat badan
Beberapa penelitian mengungkap bahwa teh hijau efektif membantu menurunkan berat badan. Jadi jika Anda bertujuan untuk mengurangi berat badan atau perut buncit, mulailah pertimbangkan untuk memasukkan teh hijau dalam diet Anda. (timesofindia.com)
Khasiat Teh Hijau Untuk Kecantikan
Senin, 29 Desember 2014 | 08:55 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Minum Cokelat Panas dan Teh Hijau Bisa Tangkal Stres? Ini Penjelasannya
20 November 2024 | 13:11 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Lifestyle | 07:15 WIB
Lifestyle | 22:00 WIB
Lifestyle | 21:07 WIB
Lifestyle | 20:46 WIB
Lifestyle | 19:52 WIB