Suara.com - Aksi yang ditunggu pada setiap kunjungan ke Pusat Margasatwa salah satunya adalah Parade Satwa.
Parade hewan-hewan ini biasanya berisi hewan yang sudah cukup jinak yang berkeliling dengan rute yang telah ditentukan.
Parade rutin setiap minggu ketiga per bulannya ini terpaksa ditiadakan pada Desember ini.
"Bulan lalu ada. Tapi bulan ini sepertinya kami tidak akan mengadakan parade satwa," kata Kepala Humas Taman Margasatwa Ragunan, Wahyudi Bambang, di Ragunan, Kamis (25/12/2014).
Dia menyebut bahwa pengunjung yang membludak serta rute parade yang dipakai sebagai parkir ini membuat pihaknya meniadakan parade.
"Karena lahan-lahan yang penuh dan terisi pengunjung dan mobil ini merupakan rute parade. Jadi tidak mungkin kami adakan parade," katanya.
Sementara itu, hingga Kamis sore, Ragunan sudah dikunjungi oleh 65.483 pengunjung. Sedangkan tahun lalu, pengunjung Ragunan saat libur bisa mencapai 71.000 orang.
"Tapi kami yakin bisa lebih dari itu. Karena ini berhimpitan dengan libur anak sekolah, libur natal, cuti bersama dan libur tahun baru," katanya.
Pengunjung Membludak, Ragunan Tak Gelar Parade Satwa
Jum'at, 26 Desember 2014 | 10:57 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Modal Ngeblog Bisa Sampai Yurop: Rahasia Jalan-Jalan Gratis dari Menulis
17 November 2024 | 14:46 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Lifestyle | 06:35 WIB
Lifestyle | 06:25 WIB
Lifestyle | 21:00 WIB
Lifestyle | 19:44 WIB
Lifestyle | 19:07 WIB
Lifestyle | 17:58 WIB
Lifestyle | 17:01 WIB