Aktor Ingin Seks dan Perawat Butuh Cinta Sejati

Esti Utami Suara.Com
Kamis, 11 Desember 2014 | 15:24 WIB
Aktor Ingin Seks dan Perawat Butuh Cinta Sejati
Ilustrasi (shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bagaimana profesi mempengaruhi jenis hubungan yang diinginkan seseorang? Hasil analisa yang dilakukan penyedia aplikasi kencan "Clover" ini mungkin bisa sedikit menggambarkan hal itu.  Survei yang dilakukan terhadap 33.000 responden dengan rentang usia 18-60 tahun. Kepada para klien diajukan pertanyaan tentang hubungan yang diinginkan.

Hasilnya menunjukkan adanya stereotip dari profesi dengan jenis hubungan yang diinginkan. Profesi menentukan jenis hubungan yang diinginkan.  Dokter dan pengacara cenderung hanya mencari teman.

Sementara aktor dan para engineers lebih banyak menginginkan seks. Apoteker, perancang, psikolog, programer, akuntan dan perawat cenderung menginginkan hubungan jangka panjang.  Sementara jurnalis, polisi, public relation, pekerja seni, ilmuwan, menginginkan hubungan yang kasual atau sambil lalu.

CEO Clover, Isaac Raichyk menyebut banyaknya waktu luang dan besarnya penghasilan tempaknya turut menentukan jenis hubungan yang diinginkan.

"Fakta bahwa banyak pengguna yang memilih hubungan yang bersifat kasual. Ini menunjukkan mereka ingin bermain aman dan men jamin kesempatan terbaik untuk menemukan orang yang tepat," ujarnya.  (metro.co.uk)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI