Suara.com - Perusahaan manufaktur Swiss, Tag Heuer dilaporkan akan merilis arloji pintar dengan prosesor dari Intel, di ajang pameran "Consumer Electronics" Januari mendatang. Business Insider menyebut arloji pintar ini antara lain bisa melacak jumlah kalori yang terbakar, langkah yang diambil serta pola tidur pemiliknya.
Untuk produksi arloji pintar ini, TAG Heuer yang selama ini dikenal sebagai produsen jam tangan premium, membuat desain bergaya tradisional. Ramping seperti yang menjadi ciri khas Withings Activite.
Kepala unit arloji Tag Heuer, Jean-Claude Biver mengungkapkan, mereka mulai 'mengerjakan' arloji terbaru ini sejak September lalu. Ia mengakui pihaknya memang lebih fokus fokus pada fitur yang lebih menyenangkan yang bisa ditawarkan melalui produk arloji yang selama ini menjadi keunggulan mereka.
"Komunikasi bukanlah usaha industri jam Swiss. Kami tidak memiliki teknologi. Dan jika Anda tidak memiliki teknologi, Anda harus membelinya. Jika Anda harus membelinya, Anda akan terlambat," ujarnya.
Rumor awal tahun ini menyebutkan, Tag Heuer akan menggandeng Apple untuk debut arloji pintarnya. Ternyata rumor ini tak benar, jadi mari kita tunggu hingga Januari mendatang. (express.co.uk)
Arloji Pintar dari Tag Heuer
Esti Utami Suara.Com
Sabtu, 06 Desember 2014 | 08:04 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Lisa BLACKPINK Dikabarkan Berkencan dengan CEO TAG Heuer Frederic Arnault
13 Juli 2023 | 09:52 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Lifestyle | 14:25 WIB
Lifestyle | 14:23 WIB
Lifestyle | 14:08 WIB
Lifestyle | 13:55 WIB
Lifestyle | 13:53 WIB
Lifestyle | 13:47 WIB