Apakah Anda ingin serius melatih tubuh Anda, tetapi memiliki waktu terbatas? Apakah Anda ingin setiap gerakan yang dilakukan aman dan efektif bagi pembentukan otot? Jika Anda menginginkan semua itu, maka pertimbangkan hal-hal berikut ini. Karena ternyata beberapa gerakan senam, bahkan yang dianggap "klasik" sekalipun, ternyata hasilnya tidak sebanding dengan waktu yang dibutuhkan. Atau bahkan mungkin berbahaya.
Berikut sejumlah latihan yang ternyata manfaatnya bagi pembentukan otot tak seperti ang diperkirakan sebelumnya. Kita mulai dari yang pertama, yakni 'sit-up'. Banyak orang percaya sit up efektif mengecilkan perut dan menguatkan otot perut. Tapi kenyataan tidak seperti itu.
Mengapa sit up 'tak berguna'.
Secara tradisional 'sit up' sangat tidak dinamis karena hanya menargetkan sekelompok kecil otot tertentu, terutama di skeitar perut. Yang lebih parah, sit-up dapat menyebabkan cidera serius, terutama pada cakram di tulang belakang Anda. Menurut sejumlah penelitian, hal ini dikarenakan saat melakukan sit up tekanan akan terpusat pada cakram itu, dan pada saat krisis dapat menyebabkan herniasi (disc pecah). Bahkan, sit-up membebani tulang belakang dengan kualitas yang tidak diizinkan di tempat kerja.
Alternatif
Jika Anda ingin melatih otot perut, papan dasar sebenarnya adalah salah satu yang terbaik. Ini menawarkan alternatif, untuk menghindari kemungkinan benturan keras dan tekanan pada tulang belakang saat melakukan sit up. Gerakan ini dapat dilakukan dengan menempatkan jari-jari kaki dan lengan di lantai dengan pantat Anda mengarah ke atas dan lurus tubuh Anda. Kemudian miringkan panggul dan kontraksikan otot perut Anda untuk menjaga pantat agar tidak mencuat. Tahan dalam posisi ini selama satu menit dan ulangi 3-5 kali. Tidak terlalu mudah untuk melakukannya, tetapi lebih aman ketimbang sit up. (womenosophy.com)
Ternyata "Sit Up" Tak Efektif Kecilkan Perut
Esti Utami Suara.Com
Kamis, 27 November 2014 | 18:32 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Deddy Corbuzier Larang Pemilik Perut Buncit Sit Up: Bahaya, Malah Bikin Perut Tambah Gede!
22 Juni 2023 | 16:13 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Lifestyle | 21:32 WIB
Lifestyle | 20:24 WIB
Lifestyle | 20:24 WIB
Lifestyle | 20:03 WIB
Lifestyle | 19:25 WIB
Lifestyle | 19:22 WIB