Suara.com - Bagi perempuan, rambut adalah mahkota yang bisa secara drastis mengangkat penampilannya. Oleh karena itu mencuci rambut adalah salah satu ritual yang harus dilakukan seperti halnya membersihkan bagian tubuh lainnya.
Tapi apa yang terjadi jika Anda membiarkan sampo jatuh ke tubuh atau wajah Anda. Medicmagic.net baru-baru ini melansir sebuah penelitian yang menemukan bahwa sampo yang biasa digunakan untuk mencuci rambut bisa memicu jerawat di wajah ataupun tubuh Anda.
"Jenis sampo dengan kandungan minyak yang tinggi dapat menyebabkan jerawat di wajah. Ini karena busa sampo menetes ke wajah dan bercampur dengan kotoran di wajah," kata Dr. Rachael Eckel, seorang ahli kecantikan Inggris.
Selain jerawat di wajah, jenis sampo tertentu juga dapat menyebabkan munculnya bintik-bintik di punggung. Untuk itu ketika keramas, bilas langsung bagian tubuh yang terkena busa sampo.
"Hal ini akan membuat kotoran dan minyak yang mengandung busa tidak lama menempel di wajah," imbuh Eckel.
Selain sampo, penggunaan produk styling rambut yang kandungan minyaknya tinggi juga dapat memicu jerawat. Ini karena kandungan minyaknya akan menyumbat pori-pori, sehingga kotoran tidak bisa keluar dan memyebabkan tumbuhnya jerawat.
Sampo Bisa Bikin Wajah dan Punggung Jerawatan
Sabtu, 22 November 2014 | 12:45 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
3 Acne Spot Gel Ampuh Meredakan Jerawat Mendem dengan Cepat, Ada Favoritmu?
24 November 2024 | 12:20 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Lifestyle | 16:35 WIB
Lifestyle | 16:25 WIB
Lifestyle | 16:12 WIB
Lifestyle | 16:00 WIB
Lifestyle | 15:40 WIB
Lifestyle | 15:11 WIB