Suara.com - Risty Tagor, menggebrak hari terakhir gelaran Jakarta Fashion Week (JFW) 2015 dengan sesuatu yang berbeda. Ia memadukan gaun pengantin dengan sneaker! Menurut perempuan yang kini memilih berhijab ini, banyak pengantin yang sebenarnya kurang nyaman ketika harus memakai high heels saat duduk di pelaminan.
Ini mendorongnya untuk bereksperiman dengan memadumadankan busana pengantin muslim dengan menggunakan sneaker. Sneaker, menurutnya akan membuat pengantin bebas melangkah dan mengekspresikan perasaannya, tanpa harus kehilangan gaya dan karakternya.
Maka pada Jumat (7/11/2014), lewat koleksinya yang bertajuk "Flawless Brides" ibu satu anak ini menghadirkan paduan itu. Gaun pengantin yang didominasi warna sejuk, seperti putih, krem atau biru meluncur ke runway berpadu dengan sneaker warna-warni.
"Aku terinspirasi dari warna bunga-bunga taman yang lembuk, cantik, simple, namun tetap memiliki ciri khas dan mencuri perhatian," ujar Risty.
Perpaduan material lace, viscose, tule, dan taffeta ditampilkan dalam 16 koleksi Risty ini.
Selain Risty, Anggia Mawardi juga menampilkan busana muslim rancangannya di hari terakhir gelaran JFW 2015. Keanggunan dan fashion pada zaman Renaissance, menjadi sumber inspirasi pada pagelaran ini. Koleksi Anggia berupa gaun panjang berpotongan flare berwarna merah menyala dan hitam dari bahan jacquard dan transparan, mencerminkan seorang perempuan yang penuh percaya diri.
Anggia juga menambahkan aksen batu-batu besar yang diaplikasikan pada bagian kerah atau belakang, menguatkan gaya renaissance yang dipilih Anggia sebagai tema koleksinya kali ini.