Sakitnya, Si Dia Menyebut Orang Lain Saat Bercinta

Esti Utami Suara.Com
Senin, 22 September 2014 | 19:01 WIB
Sakitnya, Si Dia Menyebut Orang Lain Saat Bercinta
Ilustrasi. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bercinta bagi sebagian orang adalah ungkapan rasa cinta tertinggi pada pasangan. Maka ketika pasangan menyebut nama orang lain, bisa mantannya atau orang lain yang juga Anda kenal, saat bercinta itu tentu bisa membuat Anda bertanya-tanya atau bahkan terluka.

Jika ini terjadi apa yang harus dilakukan? Menurut psikolog Lucy Walton, menyebut nama seseorang saat bercinta sering didorong alam bawah sadarnya. Bisa jadi orang yang namanya disebut adalah seseorang yang menarik atau seseorang di masa lalu yang sangat berarti.

Maka ketika pasangan menyebut nama orang lain saat memadu kasih, sangat manusiawi jika Anda terluka. Membahasnya empat mata adalah yang disarankan Lucy untuk mengatasi rasa curiga dan membuat Anda lebih mudah melewati ini semua.

"Jika Anda masih memiliki kehidupan seks yang aktif dan Anda tahu bahwa dia masih mencintai Anda, maka masih ada kemungkinan untuk menariknya kembali ke pelukan Anda," ujarnya.

Adalah hal yang biasa, ujarnya, bagi laki-laki untuk menemukan perempuan lain yang menarik saat mereka berada dalam hubungan berkomitmen. Seperti halnya perempuan mengagumi laki-laki lain yang bukan suaminya.

"Kita semua diprogram untuk menemukan beberapa orang yang menarik, dan jika kita menurutinya akan merusak hubungan," ujarnya.

Akan lebih sulit jika orang 'ketiga' itu dia masih di sekitar. Tetapi semua prasangka itu bisa dihilangkan jika pasangan bisa meyakinkan bahwa itu semua tidak berarti apa-apa. (femalefirst.co.uk)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI