Teko Cokelat Ini Bisa Digunakan

Ririn Indriani Suara.Com
Selasa, 09 September 2014 | 20:30 WIB
Teko Cokelat Ini Bisa Digunakan
Teko Cokelat yang bisa menyimpan air mendidih dalam waktu singkat. (Sumber: Nestle)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Chocolatiers telah berhasil memproduksi teko cokelat yang bisa digunakan untuk menyimpan air mendidih selama dua menit untuk membuat minuman.

Para ahli yang berbasis di York ditantang untuk membuat kerajinan tangan berupa sebuah wadah yang terbuat dari dark chocolate yang mengandung 65 persen kakao padat.

Ketika diuji teko cokelat tersebut aman digunakan, meskipun menuangkan teh dengan "sedikit cokelat".

Tim ilmuwan dan ahli mengatakan bahwa air panas telah melelehkan sebagian kecil cokelat yang berada di bagian dalam, meski cokelat kental membantu melindungi lapisan luarnya sehingga teko tidak mengalami kebocoran, tim ilmuwan dan insinyur mengatakan.

John Costello dari Nestle Produk Technology Centre, di York, mengatakan butuh enam minggu untuk menyelesaikan teko cokelat untuk menghadapi tantangan tersebut.

Tim awalnya bereksperimen dengan balon yang ditutupi oleh cokelat untuk mendapatkan bentuk teko dan kemudian diubahnya dalam cetakan yang terbuat dari silikon. (BBC)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI