Sesekali, Bersikaplah Manja Padanya

Esti Utami Suara.Com
Kamis, 21 Agustus 2014 | 10:13 WIB
Sesekali, Bersikaplah Manja Padanya
Ilustrasi. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Beberapa orang menilai berpelukan dan bermanjaan sebagai kekanak-kanakan. Pasangan dewasa tak pantas melakukan itu. Tapi tahu nggak kalau saling bermanja dengan pasangan di tempat di tidur, akan memberi arti lebih bagi hubungan Anda?

Ada beberapa manfaat dari berpelukan di tempat tidur yang kita tidak sadari. Ini bisa mengungkapkan perasaan cinta Anda, dan menandakan hubungan yang sehat dan berkembang karena akan menumbuhkan rasa kedekatan dengan pasangan.

Saling bermanjaan, juga menjadi cara terbaik untuk menjaga hubungan Anda dari timbulnya berbagai masalah.

Menumbuhkan rasa bahagia.
Bermanja-manja dengan pasangan akan memicu pelepasan oksitosin yang merupakan hormon bahagia. Ini menghadirkan rasa bahagia dari dalam. Memeluk pasangan juga akan membantu Anda tidur lebih nyenyak dan nyaman.

Mengurangi stres.
Selain membuat Anda bahagia, oksitosin juga mengurangi tingkat hormon stres kortisol. Jadi, bermanja-manja dengan pasangan akan mengusir rasa stres. Berdekatan dengan pasangan juga meningkatkan kekebalan Anda loh.

Memperbaiki hubungan setelah bertengkar.
Memeluk pasangan setelah pertengkaran kecil terbukti efektif memperbaiki hubungan. Dengan memeluknya, Anda tak perlu secara eksplisit mengungkapkan permohonan maaf. Berpelukan adalah komunikasi terbaik, tanpa ada kata-kata yang diucapkan. Saling berpelukan akan mengusir sema rasa ketidak-amanan.

Lebih dekat.
Jika belakangan Anda merasa jauh secara fisik dan emosional karena kesibukan. Bahkan jika Anda tidak memiliki waktu untuk berbicara satu sama lain sepanjang hari. Maka, habiskan malam dengan memeluk satu sama lain. Ini akan mendekatkan sebagai pasangan. (boldsky.com)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI