Suara.com - Ada tiga isu penting yang mewarnai sebuah hubungan, yaitu seks, uang dan cinta. Tiga isu ini sering menjadi ganjalan dalam sebuah hubungan ketika tidak ditangani dengan baik.
Sebagian orang memutuskan untuk mengabaikan masalah-masalah ini dan membiarkan hubungan terus menggantung. Sedangkan sebagian yang lain menyerah tanpa membuat upaya untuk menyelesaikannya. Jika Anda tak ingin tiga masalah ini mengganjal hubungan, berikut tips untuk menanganinya.
Seks
Jika Anda menganggap hanya laki-laki yang memiliki masalah dengan kehidupan seks, revisi pemikiran itu. Karena survei terbaru menyebutkan, lebih dari 64persen erempuan tidak puas dengan kinerja pasangan mereka di tempat tidur. Untuk menjaga agar hal ini tidak mengganjal hubungan Anda, langkah yang ditempuh adalah membahas dengan pasangan.
- Jangan merasa malu untuk mengakui masalah Anda. Sangat mungkin bahwa pasangan Anda tidak menyadari Anda sebenarnya tidak puas.
- Tanyakan pasangan Anda apa yang dia inginkan dan apa yang membuatnya senang di tempat tidur.
- Apa yang mungkin tampak seperti masalah kinerja sebenarnya menjadi masalah serius. Jadi jika memang dibutuhkan jangan malu untuk menemui terapis, siapa tahu akan membantu.
Uang
Urusan uang bisa memicu masalah. Mungkin Anda bertanya apakah harus menyebut uang saya atau uang kita? Apakah itu berlaku sebelum atau setelah menikah. Sebuah survei terbaru menyatakan bahwa pasangan sekarang lebih memilih untuk memiliki rekening bank terpisah. Ini tren yang sehat? Berikut menangani masalah keuangan dalam sebuah hubungan.
- Berikan indikasi yang jelas tentang apa yang Anda harapkan dari pasangan Anda setiap bulan.
- Cobalah untuk bekerja ketika salah satu dapat menjadi 'penabung' dan lainnya pemboros. Atau menyisihkan jumlah yang sama untuk ditabung.
- Menjadi fleksibel dalam kasus krisis uang tunai.
- Jangan menyembunyikan utang dari pasangan.
- Susun rencana jangka pendek dan jangka panjang Anda.
Cinta
Sebagian besar pasangan merasa bahwa pasangan mereka tidak lagi menyayanginya dan tidak mendengarkan mereka. Itu sering karena mereka tidak ingin duduk dan menyelesaikan masalah-masalah mereka. Berbicara tentang masalah hubungan tampaknya sangat penting untuk kebanyakan orang. Jadi, bagaimana Anda berkomunikasi?
- Jangan mencoba untuk mencampurkan pembicaraan pribadi dengan pekerjaan. Saat membahas hubungan Anda, hindari untuk memeriksa email atau telepon.
- Tetapkan waktu dan aturan bersama.
- Mengatur beberapa aturan. Jika Anda merasa bahwa kalian tidak dapat berdiskusi dengan kepala jernih cobalah untuk merumuskan aturan, seperti tidak akan berteriak satu sama lain, tidak mengeluarkan kata-kata yang menyakiti dan sebagainya.
- Jadilah penuh perhatian ketika berbicara. Jaga tatapan mata, jangan memutar mata Anda atau membungkuk ketika pasangan Anda sedang berbicara. Bahasa tubuh Anda harus menunjukkan bahwa Anda serius menyelesaikan masalah dalam hubungan Anda.
- Jangan pernah merasa masalah Andalah yang lebih penting dan menyepelekan masalah pasangan Anda. (timesofindia.com)