Suara.com - Studi terbaru menunjukkan bahwa sedikit cokelat hitam (dark chocolate) baik untuk tubuh Anda.
Ini dikarenakan cokelat mengandung antioksidan, vitamin dan mineral yang tak hanya berguna untuk kesehatan, tetapi juga untuk menjaga kecantikan Anda.
Ingin tahu apa saja khasiatnya?
1. Melindungi dari paparan sinar ultraviolet (UV)
Cokelat hitam mengandung flavanols yang mampu melindungi kulit terhadap sinar UV. Bahkan, aplikasi langsung dari cokelat di kulit membantu untuk melembabkan dan juga membantu dalam menyembuhkan kulit terbakar akibat sinar matahari.
2. Mendetoksifikasi kulit
Cokelat hitam juga membantu untuk menyingkirkan sel kulit mati dari tubuh. Hal ini mendorong pertumbuhan kulit baru yang segar sehingga Anda terlihat lebih muda. Ini adalah alasan mengapa cokelat merupakan unsur penting dalam banyak body scrub dan exfoliators.
3. Mendorong pertumbuhan rambut
Cokelat juga merupakan pendorong sirkulasi darah agar lancar sehingga aliran darah mengalir hingga kulit kepala dengan baik. Kondisi inilah yang membuat pertumbuhan rambut menjadi lebih baik. Tak hanya itu, cokelat juga bisa membantu mengatasi rambut rontok. Ini dikarenakan cokelat kaya akan seng, besi, tembaga dan mineral lainnya yang meningkatkan proses pembaruan sel dalam tubuh.
4. Membuat rambut berkilau
Untuk mendapatkan rambut mengkilap dan berkilau, seseorang dapat membuat sendiri masker yang terbuat dari cokelat hitam dengan yoghurt dan madu. Olesi masker secara merata di seluruh rambut, pijat perlahan, diamkan sekitar setengah jam, lalu bilas hingga bersih. Cara ini akan membuat rambut Anda lembut dan berkilau.
5. Menghambat Garis halus dan kerutan pada kulit
Cokelat dapat membantu Anda menunda tanda-tanda penuaan dengan sangat baik. Ini dikarenakan antioksidan dan nutrisi yang terkandung di dalamnya mampu merangsang produksi kolagen sehingga kulit Anda tetap kencang dan indah. (Times of India)