Suara.com - Siapa yang tak mengenal nasi kebuli. Salah satu kuliner khas Timur Tengah ini telah lama populer di Indonesia.
Rasa nasinya yang gurih dan lezat bertabur potongan daging kambing ini begitu menggoda selera. Belum lagi aroma rempah-rempahnya yang hmmm ... begitu semerbak membuat Anda tak kuasa menahan untuk menyantapnya lagi.
Anda yang ingin merasakan kelezatan rasanya, dapat membuat sendiri di rumah dengan mengikuti resep berikut ini.
Bahan:
½ liter beras, cuci bersih, kukus ¾ matang
300 gram daging kambing, iris-iris kecil
¼ buah bawang bombay, iris tipis
5 butir bawang merah, tumbuk kasar
5 buah kapulaga
5 butir cengkeh
3 cm kayu manis
Garam dan lada secukupnya
Minyak samin untuk menumis
Cara membuat:
1. Panaskan minyak samin, tumis bawang bombay dan bawang merah hingga haru, tambahkan kapulaga, cengkeh dan kayu manis, aduk rata.
2. Masukkan daging, garam dan lada secukupnya, aduk rata.
3. Masukkan nasi, aduk rata, angkat.
4. Kukus kembali nasi hingga benar-benar matang, angkat dan sajikan.