Resep Es Krim Lemon

Ririn Indriani Suara.Com
Senin, 04 Agustus 2014 | 15:50 WIB
Resep Es Krim Lemon
Ilustrasi. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Es krim dengan aroma lemon yang menyegarkan ini memiliki tekstur yang lembut.

Rasanya yang asam manis ini tentu saja sangat menggoda selera terlebih bila disantap di siang hari. Hmm ... begitu menyegarkan di mulut dan tenggorokan Anda.

Anda ingin mencoba untuk membuatnya sendiri? Gampang, berikut adalah resepnya.

Bahan:
6 kuning telur, kocok ringan
2/3 cangkir gula caster
2 sendok teh kulit lemon parut
1/3 cangkir sari jeruk lemon
4 putih telur
1/3 cangkir gula caster, tambahan
½ cangkir krim, kocok ringan

Cara membuat:
1. Kocok kuning telur dalam mangkuk tahan panas. Tim telur sambil dikocok terus hingga ringan, lembut, dan mengembang.
2. Tambahkan gula, sari dan kulit jeruk, kocok terus hingga kental dan pucat. Angkat dari panas lalu dinginkan sebentar.
3. Kocok putih telur dengan mixer hingga kaku. Tambahkan gula sedikit demi sedikit. Kocok hingga gula larut, kental, dan berwarna mengkilap.
4. Dengan sendok logam, lipat putih telur dan krim ke campuran jeruk. Tuang ke baki kapasitas 7 cangkir. Bekukan 3-4 jam hingga keras.
5. Siapkan mangkuk saji, letakkan es krim dengan scoop, hiasi dengan daun mint, sajikan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI