Peneliti Kembangkan Kondom yang Seperti Kulit Manusia

Ruben Setiawan Suara.Com
Selasa, 10 Juni 2014 | 05:37 WIB
Peneliti Kembangkan Kondom yang Seperti Kulit Manusia
Ilustrasi (Foto: shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebuah tim peneliti di Universitas Wollongong, Australia, sedang menciptakan kondom jenis baru yang diklaim hampir sama seperti kulit manusia.

Hydrogel, demikian nama bahan pembuat kondom tersebut. Bahan tersebut, nantinya akan menggantikan bahan lateks yang selama ini dipakai untuk membuat kondom. Hydrogel adalah bahan yang mirip dengan bahan pembuat lensa kontak.

Disebutkan, hydrogel memiliki kekakuan hampir serupa kulit manusia. Dengan demikian, menurut para peneliti, kondom itu akan meningkatkan sensitivitas. Selain itu, hydrogel juga bisa dibuat menjadi transparan dan bisa terurai dengan sendirinya sehingga ramah lingkungan.

Meski demikian, para ahli masih akan mencari komposisi terbaik untuk menentukan kekuatan, permeabilitas, dan berbagai kualitas lain yang harus dimiliki sebuah kondom. Penelitian tersebut didanai oleh Yayasan Bill & Melinda Gates. (The Verge)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI