Suara.com - Dulunya, taman yang terletak di Jalan Mahakam, Blok M, Jakarta Selatan ini diokupasi pedagang ikan hias untuk menjual dagangannya. Tapi beberapa tahun lalu, setelah melalui perjuangan panjang disertai penggusuran, lahan seluas 7500 meter persegi ini berhasil disulap menjadi taman kota yang asri.
Alhasil, taman yang terletak tak jauh dari terminal Blok M ini dapat menjadi alternatif wisata bagi warga Ibu Kota. "Saya sering bawa anak-anak main ke sini. Kalau sore adem, banyak jajanan. Yaa itung-itung rekreasi murah dan dekat," ujar Wahyuni, salah satu pengunjung Taman Ayodya.
Sebuah danau buatan dengan air mancur di tengah-tengahnya, melengkapi taman ini. Tempat duduk berundak di samping kolam, menjadi tempat favorit pengunjung. Menyenangkan duduk santai di sini menikmati suara gemericik air mancur sambil menikmati udara segar.
Beberapa pohon beringin, tampak mulai membesar di beberapa sudut taman. Sebagian besar tanaman di Taman Ayodya memang belum terlalu rimbun, maklum umurnya baru sekitar lima tahun.
Taman ini bisanya makin ramai menjelang malam, terutama ketika akhir pekan. "Biasanya ramai ketika sore dan malam. Orang pada pacaran. Kalau siang di sini agak panas," ujar Heri, salah seorang pedagang minuman di Taman Ayodya. Menikmati senja di Taman Ayodya memang menenangkan. Seperti menemukan oase, setelah lelah bekerja seharian.
"Kalau sudah ramai, parkir berjejer penuh sampai susah ngaturnya," ujar Rizky, petugas parkir sambil menunjukan deretan motor berjejer rapi.
Jika perut menagih untuk diisi, ada berbagai pedagan makanan di sini. Mau soto, sate, bakso, mie ayam atau es campur tingal pilih. Tapi jangan lupa menjaga kebersihan taman dengan membuang sampah pada tempatnya.