Cara Alami Mengatasi Ketombe

Ririn Indriani Suara.Com
Kamis, 15 Mei 2014 | 13:00 WIB
Cara Alami Mengatasi Ketombe
Ilustrasi perawatan rambut. (Sumber: Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Rambut berketombe tentu sangat mengganggu penampilan dan membuat Anda tak percaya diri.

Meski kini banyak beredar produk perawatan rambut yang menjanjikan mampu mengatasi ketombe, namun masih saja ada yang mengeluh belum berhasil menghilangkannya.

Bila Anda mengalami hal ini, tak perlu berkecil hati karena masih ada cara alami yang bisa Anda coba di rumah.

Seperti apa? Ini resepnya seperti dilansir dari Times of India.

Bahan:
2 sdm Baking powder
1 sdm cuka
2 sdm jus mint
1 cangkir air hangat

Cara membuat:
1. Masukkan baking powder dan air hangat dalam mangkuk bersih, aduk rata.
2. Tambahkan cuka dan jus mint, aduk rata, saring. 3.Guyur ramuan tersebut secara merata ke kepala sembari dipijat-pijat secara perlahan, diamkan sebentar, lalu bilas dengan air bersih.
4. Lakukan cara ini dua kali seminggu hingga ketombe hilang. Selamat mencoba!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI