Di Tempat Kerja, Perempuan Lebih Stres dari Lelaki

Ririn Indriani Suara.Com
Senin, 14 April 2014 | 12:56 WIB
Di Tempat Kerja, Perempuan Lebih Stres dari Lelaki
Ilustrasi. (Foto: Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Perempuan mengalami lebih banyak stres di tempat kerja dan merasa lebih lelah daripada pria.

Demikian kesimpulan yang didapat para ilmuwan Israel dari Tel Aviv University dan University of Haifa setelah mempelajari kondisi pekerja laki-laki dan perempuan.

Dalam penelitian tersebut, seperti dilansir dari Genius Beauty, mereka juga menemukan bahwa perempuan ternyata jauh lebih khawatir dengan ancaman kehilangan pekerjaan daripada lelaki.

Selain itu, perempuan juga cenderung berpenghasilan lebih rendah dari laki-laki meski memiliki tingkat pendidikan, keterampilan, dan pengalaman yang sama.

Awalnya para ilmuwan percaya bahwa perbedaan gaji dikompensasi oleh kepuasan yang lebih besar dari pekerjaan. Namun pada kenyataannya ternyata laki-laki memang cenderung mendapatkan lebih banyak uang dan kepuasan.

Penelitian ini melibatkan 9.000 pekerja perempuan dan 8.500 pekerja laki-laki dari 27 negara.

Dalam penelitian tersebut semua peserta menjawab pertanyaan tertentu untuk menentukan daya tarik pekerjaan mereka pada sejumlah karakteristik seperti upah, jam kerja yang fleksibel dan kemandirian, otonomi, pelatihan, latihan fisik, stres mental, takut kehilangan pekerjaan mereka, tingkat stres dan kelelahan, serta prospek karir.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI