Suara.com - Menyambut perayaan Paskah, Mal Ciputra Jakarta menghadirkan event "Family Day - Parents & Kids Fair" yang akan berlangsung mulai 9 sampai 20 April 2014, di area Center Court lantai Lower Ground.
Di event tersebut beragam kegiatan akan digelar seperti "Bazaar - Kids & Baby Fair pada 9-20 April 2014.
Selain itu, kata Public Relation Mal Ciputra Jakarta, Rida Kusrida, akan ada pula ajang bertajuk Mitra Penabur Olympic Talent 2014 yang menggelar beragam kompetisi anak-anak seperti mewarnai, menghias telur, paduan suara (choir) dan fashion show yang akan dilaksanakan pada 14 April 2014.
"Sementara pertunjukan dari gilang Ramadhan Studio Band untuk kelompok umur balita dan anak-anak akan digelar pada 16-17 April 2014," imbuhnya saat ditemui Suara.com di Jakarta, Selasa (8/4/2014).
Tak hanya event bertema hiburan, Mal Ciputra Jakarta, tambah Rida, juga akan menggelar talkshow "Breast Cancer" bersama Rumah Sakit Pondok Indah Puri Indah. Di acara tersebut nantinya akan menghadirkan artis Margareth 'Mamamia' pada 18 April 2014.
Sebagai penutup event "Family Day", akan ada berbagai lomba untuk balita dan parenting talkshow bertema "Anak Sehat Dimulai dari Pola Makan dan Kebersihannya" bersama dr Lula kamal.
"Kami memilih tema ini untuk mengangkat kebersamaan keluarga. Agar semua bisa ikut berpartisipasi, kita libatkan semuanya. Dari ayah yang nantinya akan ada lomba 'Ayah Mengganti Diaper', sementara untuk ibu akan ada parenting talkshow," ujar Rida merinci.
Yang jelas, lanjut dia, event akbar ini memadukan unsur edukasi dan hiburan yang akan bermanfaat bagi seluruh anggota keluarga.
"Kami mengambil beberapa tema yang dapat bermanfaat bagi para orangtua. Tema tersebut tidak terlalu berat, agar bisa langsung diaplikasi ke dalam kehidupan sehari-hari," jelas Rida.
Lomba Balita, tambah dia, nantinya akan menjadi puncak dari event "Family Day -Parents & Kids Fair", dan diharapkan dapat menarik lebih banyak partisipan yang tahun lalu mencapai sekitar 500 peserta.