Resep Gurame Bakar

Ririn Indriani Suara.Com
Selasa, 01 April 2014 | 12:17 WIB
Resep Gurame Bakar
Gurame Bakar. (Suara.com/Ririn Indriani)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ikan gurame dapat diolah menjadi berbagai jenis masakan mulai dari digoreng, panggang hingga dibuat sup.

Soal rasa, sudah pasti maknyus  asalkan komposisi bumbunya pas dan cara mengolahnya pun tepat.

Anda yang ingin merasakan kelezatan gurame bakar dapat mencoba resep ini di rumah.

Bahan:
3 ekor ikan gurame ukuran sedang, bersihkan
2 butir jeruk nipis, ambil airnya
2 sdm minyak untuk menumis
3 lembar daun jeruk
1 batang serai, memarkan
5 sdm kecap manis
3 sdm kecap asin
3 sdm margarin
50 ml air

Bumbu yang dihaluskan:
4 siung bawang putih
5 butir bawang merah
5 butir kemiri, goreng
8 buah cabai merah
5 buah cabe rawit
1/2 sdt gula pasir
Garam secukupnya

Cara Membuat:
1. Lumuri ikan gurame dengan air jeruk nipis, diamkan selama 20 menit. Bilas dan sisihkan.
2. Panaskan minyak, tumis bumbu yang dihaluskan bersama daun jeruk dan serai hingga harum. Beri kecap manis dan kecap asin, tuangkan air, masak sampai bumbu matang, angkat.
3. Belah perut ikan, masukan setengah bagian bumbu halus ke dalamnya.
4. Campur sisa bumbu halus dengan margarin, dan oleskan ke permukaan ikan.
5. Bakar ikan di atas bara atau panggang dalam oven panas sampai kecokelatan. Angkat dan hidangkan dengan sambal kecap dan irisan mangga muda. Selamat mencoba!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI