Rekapitulasi Sementara KPU Papua Tengah; MeGe Kuasai Suara 3 Kabupaten, Wandik-Giyai Unggul di Puncak

Chandra Iswinarno Suara.Com
Senin, 16 Desember 2024 | 11:31 WIB
Rekapitulasi Sementara KPU Papua Tengah; MeGe Kuasai Suara 3 Kabupaten, Wandik-Giyai Unggul di Puncak
Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Perolehan Suara Pilkada Provinsi Papua Tengah. [Tangkapan layar YouTube]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Rekapitulasi suara dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur di Papua Tengah hingga saat ini masih terus berlangsung. Tercatat hingga Sabtu (14/12/2024) sudah ada lima kabupaten yang disahkan dalam Rapat Pleno Terbuka Proinsi Papua Tengah.

Dari pantauan video yang dilihat Suara.com, dalam rapat pleno terbuka pada Sabtu lalu, sejumlah saksi menyampaikan keberatan sebelum maupun sesudah pembacaan rekapitulasi di tingkat Kabupaten Puncak.

Keberatan saksi yang disampaikan lebih banyak mempertanyakan pada hasil perbedaan suara mulai dari tingkat kabupaten hingga dalam sidang pleno tingkat provinsi.

"Pada pleno rekapitulasi tingkat Kabupaten Puncak, kami dari pasangan nomor urut 1 telah mengisi form keberatan. Kami memohon form keberatan kepada kami," ujar saksi yang hadir dalam rapat pleno," ujar saksi tersebut.

Sementara itu, saksi dari pasangan nomor urut 3 juga menyampaikan keberatan, karena jumlah suara yang disampaikan tidak sesuai dengan hasil yang dirapatkan secara pleno pada tanggal 7 Desember 2024.

"Kami dari saksi nomor urut 3, di sini kami sedikit keberatan, karena hasilnya tidak sesuai dengan pleno tanggal 7 (Desember 2024). Sehingga setelah ini kami meminta form keberatan," ujarnya.

Sementara itu, saksi dari pasangan calon nomor urut 2 menyampaikan keberatan karena hasil rekapitulasi yang didapat terus turun suaranya hingga pleno di tingkat provinsi.

"Dari paslon nomor 2 kami disi mendapatkan dari 12 distrik itu suara terbanyak 36.833. Dan tanggal 7 Desember kami mendapat 9.702 suara dan sekarang pleno ini kami dapat 1.235 kami akan tetap mengajukan keberatan," ujarnya.

Adapun sampai saat ini, tercatat sudah 5 kabupaten yang sudah melakukan rekapitulasi suara dan sementara pasangan Wilem Wandik-Aloisius Giyai unggul dengan 291.890 suara. Disusul Pasangan Meki Nawipa-Deinas Geley 211.138, Wempi Wetipo-Agustinus Anggaibak 101.360 suara, dan Natalis Tabuni-Titus Natkime 57.868 suara.

Baca Juga: PDIP Beberkan Kronologi Dugaan Aksi Represif Aparat Saat Rekapitulasi Suara di Paniai Papua Tengah

Sementara itu, masih ada tiga wilayah yang belum dibacakan hasil rekapitulasi suara di Provinsi Papua Tengah, yakni Puncak Jaya, Intan Jaya dan Paniai.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI