Hasil Hitung Cepat Pilkada Jateng: Ahmad Luthfi-Taj Yasin Unggul Telak!

Rabu, 27 November 2024 | 15:50 WIB
Hasil Hitung Cepat Pilkada Jateng: Ahmad Luthfi-Taj Yasin Unggul Telak!
Ahmad Luthfi usai nyoblos di TPS 1 Sumber yang berlokasi di SDN Sumber V Jalan Kahuripan Timur 1, Sumber, Kecamatan Banjarsari, Kota Solo, Rabu (27/11/2024). [Dok Tim Ahmad Luthfi]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pasangan calon (paslon) Ahmad Luthfi-Taj Yasin unggul telak dalam hitung cepat atau quick count pada Pilkada Jateng 2024.

Dari lembaga survei Indikator, Ahmad Luthfi- Taj Yasin unggul 58,03 persen dibanding Andika Perkasa-Hendrar Prihadi 41,97 persen. Dengan data masuk 79,67 persen hingga pukul 15.37 WIB.

Lalu dari Charta Politika, Ahmad Luthfi- Taj Yasin unggul 57,98 persen dibanding Andika Perkasa-Hendrar Prihadi 42,02 persen. Dengan data masuk 80,00 persen hingga pukul 15.41 WIB.

Sementara SMRC, Ahmad Luthfi- Taj Yasin unggul 58,95 persen dibanding Andika Perkasa-Hendrar Prihadi 41,05 persen. Dengan data masuk 74,80 persen hingga pukul 15.39 WIB.

Baca Juga: Ternyata Ini yang Bikin Elektabilitas Ahmad Luthfi Unggul dari Andika Perkasa dalam Pilgub Jateng 2024

Sebelumnya, Ahmad Luthfi menyampaikan pesan usai menggunakan hak pilih nyoblos Pilgub Jateng dan Pilkada Solo.

Ia menyampaikan, siapapun pasangan gubernur dan wakil gubernur yang memimpin Jawa Tengah 5 tahun ke depan adalah putra terbaik.

Luthfi berharap, pemimpin ke depan harus terus didukung semua rakyat Jawa Tengah. Tujuannya, proses pembangunan bisa berjalan optimal.

"Siapapun pemimpin ke depan adalah putra terbaik," kata Ahmad Luthfi usai nyoblos di TPS 1 Sumber yang berlokasi di SDN Sumber V Jalan Kahuripan Timur 1, Sumber, Kecamatan Banjarsari, Kota Solo, Rabu (27/11/2024).

Baca Juga: Elektabilitas Ahmad Luthfi Lebih Unggul dari Andika Perkasa di Pilkada Jawa Tengah 2024, Apa Iya?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI