Suara.com - Anggota tim pemenangan pasangan calon nomor urut 3 dalam Pilkada Jakarta, Laode Basir, mengklaim telah memperoleh hasil hitung cepat dari lembaga survei Exit Poll.
Bedasarkan hasil hitung cepat Exit Poll, lanjut Laode, Pramono Anung-Rano Karno memperoleh 53-55 persen perolehan suara sementara dalam Pilgub Jakarta 2024.
“Hasilnya kita syukuri bahwa pasangan Mas Pram dan Bang Doel dari WA yang kami peroleh Exit Poll itu menunjukkan angka 53 sampai 55 persen,” kata Laode di Kuningan, Jakarta Selatan.
Laode juga mengklaim saat ini dirinya telah menerima banyak ucapan selamat dari berbagai pihak. Termasuk, dari pihak yang bersebrangan dari pilihan politiknya.
Baca Juga: Marak Serangan Fajar di Masa Tenang Pilkada Jakarta, Bawaslu Sita Sembako hingga OTT Timses Paslon
“Bahkan WA saya juga sudah rame ucapan-ucapan selamat baik dari teman-teman seperjuangan di 03 maupun dari teman-teman di seberang,” katanya.
“Sudah ada yang mengucapkan selamat tapi itu biarlah menjadi konsumsi di dalam wa saya kan gitu ya,” tambahnya.
Diketahui bersama Pilkada serentak hari ini berlangsung di sejumlah wilayah, termasuk Jakarta.
Diketahui bersama, Pilkada Jakarta diikuti tiga pasangan calon. Adapun ketiga Palon tersebut yakni Ridwan Kamil-Suswono. Kemudian, Dharma Pongrekun-Kun Wardhana. Kemudian Pramono Anung-Rano Karno.
Baca Juga: Nyoblos Pilkada Jabar, RK Kaget Lihat Bocil Pakai Jersey Viking-The Jak: Beli di Mana?