Suara.com - Calon gubernur (Cagub) Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung mengaku hingga sejauh ini tak ada masalah berarti yang dihadapinya. Ia masih yakin bisa menang satu putaran Pilkada Jakarta 2024.
Hal itu disampaikan Pramono saat dampingi Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri menggunakan hak suaranya di TPS 024, di Jalan Kebagusan IV, Jakarta Selatan, Rabu (27/11/2024).
"Saya merasa nyaman. Enggak ada sesuatu yang mengganggu saya," kata Pramono.
Ia mengaku sambil berkeliling terus memantau hasil exitpoll Pilkada Jakarta dan hasilnya diharapkan memuaskan.
Baca Juga: Marak Serangan Fajar di Masa Tenang Pilkada Jakarta, Bawaslu Sita Sembako hingga OTT Timses Paslon
"Dan saya juga monitor. Ini exit poll juga udah keluar. Sehingga mudah-mudahan angkanya seperti yang saya perkirakan," ujarnya.
Pramono merasa yakin bisa menang Pilkada Jakarta bersama Rano Karno dalam satu putaran saja.
"Saya memperkirakan satu putaran. Enggak tahu. Pokoknya satu putaran aja," katanya.
Di sisi lain, ia mengatakan, sudah terbiasa setiap pemilu selalu mendampingi Megawati mencoblos. Dalam pertemuan ini dianggapnya sebagai silaturahmi biasa saja.
"Oh enggak. Ini silaturahmi aja. Saya karena hampir 3 bukan ini udah agak lama tidak bertemu. Kemudian ibu kemarin komunikasi ya," pungkasnya.
Baca Juga: Nyoblos Pilkada Jabar, RK Kaget Lihat Bocil Pakai Jersey Viking-The Jak: Beli di Mana?