Nyoblos ke TPS 046 Bareng Anak dan Istri, Pramono Harap Menang Satu Putaran

Rabu, 27 November 2024 | 08:16 WIB
Nyoblos ke TPS 046 Bareng Anak dan Istri, Pramono Harap Menang Satu Putaran
Calon gubernur Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung, memasukan kertas suara usai nyoblos bareng istri dan anaknya. (Suara.com/Novian)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Calon gubernur Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung, berharap bisa memenangkan Pilkada Jakarta 2024 dalam satu putaran. Pasaing terberatnya adalah cagub Ridwan Kamil kemudian baru Dharma Pongrekun.

Harapan itu disampaikan Pramono sesaat sebelum berangkat menuju ke TPS 046 Cipete Selatan, Cilandak, Jakarta Selatan.

Pantauan Suara.com di kediaman Pramono, ia berangkat menuju TPS untuk menggunakan hak pilih bersama dengan istri dan putrinya. Ketiganya lengkap menggunakan cukin atau selendang Betawi bermotir ondel-ondel.

"Secara pribadi saya tentunya mengharapkan satu putaran," kata Pramono, Rabu (27/11/2024).

Baca Juga: Semua Cagub-Cawagub Pilkada Jakarta 'Boneka Politik', Warga Kampung Bayam Pilih Gercos

Pramono menjelaskan alasan mengapa dirinya berharap menang dalam satu putaran. Salah satunya agar pelaksanaan Pilkada Jakarta cepat selesai.

"Kenapa satu putaran? Supaya warga Jakarta bisa kembali hidup normal tidak lagi karena Pilkada di tempat lain sudah selesai semua sehingga dengan demikian Jakarta juga perlu apa? Gak ada lagi ketegangan walaupun kecil," kata Pramono.

Calon gubernur Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung, berharap bisa memenangkan Pilkada Jakarta 2024 dalam satu putaran. (Suara.com/Novian)
Calon gubernur Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung, berharap bisa memenangkan Pilkada Jakarta 2024 dalam satu putaran. (Suara.com/Novian)

Diketahui Pramono bersama istri dan anak sudah selesai melakukan pencoblosan.

Kekinian Pramono ingin kembali ke kediamannya terlebih dahulu sebelum melanjutkan nanti menuju ke posko pemenangan.

Sebagaimana diketahui, Pilkada Provinsi Jakarta 2024 diikuti oleh tiga pasangan calon. Yakni, cagub-cawagub nomor urut 1 Ridwan Kamil-Suswono, cagub-cawagub nomor urut 2 Dharma Pongrekun-Kun Wardhana, serta cagub-cawagub nomor urut 3 Pramono Anung-Rano Karno.

Baca Juga: Masa Tenang, RK-Suswono dan Pramono-Rano Tersandung Sembako di Kepulauan Seribu?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI