Suara.com - Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Nomor Urut 3 Rano Karno alias Bang Doel meminta pendukungnya untuk membersihkan atribut kampanye.
Pasalnya, hari ini merupakan hari terakhir masa kampanye. Sedangkan, besok (Minggu, 24/11/2024) sudah mulai memasuki hari tenang sebelum hari pencoblosan pada Rabu, 27 November 2024.
Imbauan itu disampaikan Bang Doel dalam kampanye akbar bertajuk 'Hajatan Jakarta Menyala' di Gelora Bung Karno (GBK) Madya, Jakarta Pusat.
"Besok masuk masa tenang, silakan Anda membantu Pemda DKI untuk membersihkan semua atribut yang ada di Jakarta. Copoti semua spanduk-spanduk, baliho," kata Doel, Sabtu (23/11/2024).
Baca Juga: Pramono Anung Mengaku Bakal Gunakan Hak Suaranya di TPS Kawasan Cipete
"Cuma kalau bisa jangan dibuang, gunakan buat tatakan tiker. Artinya, masih bisa bermanfaat," tambah dia.
Sebelumnya diberitakan, dalam kampanye tersebut Pramono Anung tidak banyak bicara dalam kampanye pamungkas ini lantaran suaranya serak. Namun, dia berjanji akan melayani warga Jakarta.
"Hari ini acara kita riang gembira tidak ada pidato yang berkepanjangan. Selain suara saya habis, tetapi saya akan bekerja keras dengan Bang Doel untuk melayani bapak ibu sekalian," katanya.
Selain itu, dia juga menyampaikan janji-janji untuk 100 hari pertama masa kerjanya apabila terpilih menjadi Gubernur Jakarta, seperti Kartu Jakarta Pintar (KJP) dan Kartu Jakarta Sehat (KJS).
"Saudara-saudara sekalian, saya dan Bang Doel kalau diberikan amanah untuk menjadi Gubernur Jakarta, dalam 100 hari saya akan selesaikan persoaalan-persoalan yang ada di masyarakat termasuk KJP, KJS, lansia, jumantik, difabel dan sebagainya akan segera diselesaikan,” ucap Pramono.
Baca Juga: Ahok Bongkar Alasan Anies Absen di Kampanye Akbar Pramono-Rano, Ada Apa?
Sekadar informasi, pasangan calon gubernur dan calon wakil gubernur DKI Jakarta Nomor Urut 3 Pramono Anung dan Rano Karno atau Doel menggelar kampanye akbar bertajuk “Hajatan Jakarta Menyala”.
Ribuan pendukung Pramono dan Rano terlihat memadati GBK Madya sejak Sabtu (23/11/2024) pagi. Mereka mengenakan pakaian berwarna oranye.