Akun @BosPurwo salah satu yang turut mengunggah video itu ke X. Dia menilai ucapan RK keterlaluan karena menjadikan status janda seperti candaan. Akun itu juga kembali menyinggung kasus cawagub Jakarta nomor urut 1 Suswono yang juga pernah mengungkit soal janda.
Sementara itu, pernyataan kontroversial Suswono disampaikannya saat membahas program kartu anak yatim pada akhir Oktober lalu. Dirinya bercerita ada warga yang bertanya soal program kartu janda.
"Waktu dialog ini, ada yang bertanya 'Pak, ada kartu janda nggak'? Saya pastikan kalau janda miskin pasti ada. Tapi masa janda kaya minta kartu juga?" kata Suswono.
"Saya sarankan janda kaya tolong nikahi pemuda yang nganggur. Setuju ya," sambungnya.
Politikus PKS itu mencontohkan kisah Siti Khadijah dan Nabi Muhammad SAW. Dirinya berkata bahwa Siti Khadijah berstatus janda kaya saat menikah dengan Rasulullah. Kala itu Khadijah berusia 40 tahun dan Muhammad berusia 25 tahun.